Cara Mudah Tidur Nyenyak dan Berkualitas yang Bisa Diterapkan Guna Hilangkan Masalah Tidur

May N

Editor

Durasi tidur terbaik berdasarkan usia.
Durasi tidur terbaik berdasarkan usia.

Intisari-online.com -Tidur adalah cara tubuh beristirahat dan tentunya memiliki peran yang penting terhadap kesehatan tubuh manusia secara keseluruhan.

Dengan tidur, energi dan kemampuan fungsi tubuh bekerja dengan optimal.

Tidur umumnya dilakukan selama tujuh sampai delapan jam setiap malamnya agar bisa berenergi di pagi hari.

Jika Anda mengalami susah tidur Anda perlu mengamati pola tidur Anda.

Baca Juga: Sempatkan Sebelum Tidur! Rasakan Berbagai Manfaat Makan Telur Rebus di Malam Hari Ini

Catat berapa lama durasi tidur Anda setiap malam, dan penyebab susah tidur yang Anda alami serta bagaimana perasaan dan energi Anda di pagi hari.

Melansir Kompas.com inilah beberapa cara tidur nyenyak yang dapat dipraktikkan di rumah:

Membangun rutinitas

Membangun rutinitas tidur penting tidak hanya pada anak tapi juga orang dewasa.

Baca Juga: Terkuak! Sekarang Orang-orang Bisa Tidur Nyenyak, Ternyata Ini Alasannya Kenapa Rasa Indomie di Tiap Negara Bisa Berbeda-beda

Tidur di waktu yang sama dan membangun kebiasaan yang sama setiap malam bisa membantu tubuh beristirahat dan mengondisikan otak agar tidur.

Pastikan patuh dengan rutinitas dan melakukan aktivitas yang menenangkan contohnya peregangan ringan, menulis jurnal, membaca buku dan meditasi.

Mengelola stress

Stress ternyata berpengaruh pada kualitas tidur, karena dapat menyebabkan kecemasan dan kekhawatiran yang membuat otak terus sibuk berpikir di malam hari.

Baca Juga: Boleh Saja Minum Kopi, Tapi Ingat Jangan di Atas Jam 5 Sore, Ada Bahaya yang Bisa Mengintai Tubuh!

Atasi dengan temukan penyebab stress yang dirasakan dan cari solusinya.

Bisa juga dengan teknik manajemen stress sebelum tidur contohnya menyalakan aromaterapi, mempraktikkan pernapasan dalam dan meditasi

Mengurangi cahaya dan suara

Tidur bisa terganggu karena cahaya dan suara di sekitar kita.

Baca Juga: Orang Pasti Pilih Ngemil Junk Food Daripada Buah Ini, Padahal Ternyata Manfaatnya Selangit Apalagi Jika Ngemilnya Malam Hari, Mau Coba?

Kegelapan membuat otak melepaskan hormon melatonin yang bisa menyebabkan merasa tenang dan mengantuk.

Itulah sebabnya penting untuk mengurangi paparan cahaya sebelum waktu tidur.

Termasuk dari gawai yang Anda gunakan.

Selain itu, penting pula untuk menciptakan ruangan yang hening dan kondusif.

Baca Juga: Orang Se-Indonesia Sering Melakukannya, Ternyata Kebiasaan Ini Harusnya Tak Dilakukan Kalau Ingin Mengatasi Masalah Sulit Tidur, Coba Hindari dan Lihat Hasilnya

Periksalah jika kipas angin yang kita gunakan atau benda lainnya di kamar tidur mengeluarkan suara bising yang tidak diinginkan.

Bangkit dari tempat tidur

Jika stress maka Anda sebaiknya bangkit dan melakukan sesuatu yang menenangkan.

Aktivitas menenangkan diri ini berbeda-beda pada setiap orang.

Baca Juga: Satu Indonesia Sama Sekali Tidak Tahu, Minum Ramuan Air Jahe dan Jeruk Nipis Sebelum Tidur TernyataPunya Manfaatyang Tak Terduga Ini, Ayo Langsung Dicoba!

Kemudian ketika sudah mengantuk kembalilah ke tempat tidur.

Menjadikan tidur sebagai prioritas

Jika tidur selama ini Anda anggap sepele itu mungkin sebabnya Anda tidak mendapat kualitas tidur yang diinginkan.

Maka prioritaskan tidur Anda dengan cara:

Baca Juga: Satu Indonesia Sama Sekali Tidak tahu, Ternyata Pakai Kaus Kaki Saat Tidur Bisa Selamatkan Kita dari Penyakit Mematikan Ini,Bisa Langsung Dicoba Nanti Malam!

Menuliskan jadwal tidur dalam seminggu

Mematikan alat elektronik satu jam sebelum tidur

Lakukan peregangan ringan sebelum tidur guna membantu rileks

Artikel Terkait