Find Us On Social Media :

Wanita Wajib Tahu Ini, Perubahan yang Terjadi pada Tubuh Ketika Memasuki Usia 40 Tahun, Termasuk Risiko Alami Serangan Jantung Bila Anda Tidak Melakukan Ini

By K. Tatik Wardayati, Rabu, 29 September 2021 | 14:00 WIB

(ilustrasi) wanita usia 40 tahun memakai kacamata baca.

Setelah itu, kelebihan berat badan seorang wanita cenderung menjadi lemak perut yang tidak sehat, dikaitkan dengan peningkatan risiko penyakit jantung dan diabetes.

Makan makanan sehat dan berolahraga untuk mengatur berat badan menjadi penting, seiring bertambahnya usia.

Tulang

Dari masa pubertas hingga kira-kira usia 30 tahun, kepadatan tulang seorang wanita meningkat, terutama jika dia berolahraga secara teratur dan makan makanan sehat yang kaya vitamin D dan kalsium.

Seorang wanita kehilangan kepadatan tulang secara perlahan setelah sekitar usia 35 tahun, karena perubahan hormon, proses ini semakin cepat setelah menopause.

Gaya hidup sehat termasuk olahraga menahan beban, seperti berjalan kaki dan latihan kekuatan, membantu menjaga tulang tetap kuat, baik sebelum dan sesudah menopause.

National Osteoporosis Foundation merekomendasikan agar wanita melakukan pemeriksaan kepadatan tulang pada usia 65 tahun.

Melansir canyonranch, disarankan untuk melakukan pemeriksaan sebelum usia 50 tahun, karena seorang wanita sudah memiliki risiko 50 persen seumur hidup mengalami patah tulang pada saat itu.

Baca Juga: Usia 40-an Jangan Berani-berani Memaksakan Diet Ketat, Ini Cara Aman Menurunkan Berat Badan di Usia yang Tak Lagi Muda