Find Us On Social Media :

Mengenal Manfaat Nasi dari Beras Hitam

By K. Tatik Wardayati, Selasa, 3 Januari 2017 | 17:42 WIB

Mengenal Nasi dari Beras Hitam

Berdasarkan Daftar Komposisi Bahan Makanan (DKBM) yang dikeluarkan oleh Persatuan Ahli Gizi Indonesia (Persagi) Tahun 2005, beras hitam kaliumnya lebih tinggi sebanyak 105 mg dibandingkan dengan beras merah yang hanya 85 mg, pada 100 g bahan makanan. Dalam 100 g beras hitam mengandung energi 351 kkal, protein 8 g, lemak 1,3 g, karbohidrat 76,9 g, dan serat sebanyak 20,1 g.  Sementara pada 100 g beras merah mengandung energi 352 kkal, protein 7,3 g, lemak 0,9 g, karbohidrat 76,2 g, dan serat 0,8 g.

Komposisi serat yang lebih banyak itulah yang membuat rasa kenyang lebih lama, sehingga keinginan untuk ngemil tidak ada. Karena berkurangnya keinginan untuk ngemil  itulah maka teman saya berhasil menurunkan berat badannya. Jadi, nasi dari beras hitam ini bisa juga dimakan sebagai salah satu cara menurunkan berat badan.

Namun, karena seratnya yang sangat tinggi, jangan lupa banyak minum air putih agar tidak menderita sembelit.