Ini 12 Alasan Mengapa Hubungan Ayah dan Anak Perempuan Sangat Istimewa, Salah Satunya Selalu Membela Ketika Ibu Marah

Ade S

Penulis

Di mata seorang anak peremuan, seorang ayah itu tidak pernah mengeluh, selalu tegas, dan mendengarkan semua amarah anak gadisnya.

Intisari-Online.com – Menjadi seorang ayah terutama untuk anak perempuan tidaklah mudah.

Karena bagi anak perempuan, ayahnya adalah lelaki pertama yang dikenalnya ketika ia memasuki masa kedewasaan.

Di matanya, seorang ayah itu tidak pernah mengeluh, selalu tegas, dan mendengarkan semua amarah anak gadisnya.

Ayah adalah orang yang akan berusaha keras untuk tidak menangis di pernikahan anak perempuannya,meski merasa hancur begitu Anda pergi setelah upacara pernikahan.

Baca Juga: Menuntut Istana Buckingham, Pria Ini Mengaku Ayahnya Sebagai Pewaris Sah Takhta Kerajaan Inggris dari Hasil Hubungan Rumit Sang Raja

Seorang anak perempuan akan membutuhkan ayah mereka. Keberanian, naluri pelindung, kasih sayang, kecerdasan, pesona, dan humor yang dimiliki ayah untuk putri kecil mereka.

Lebih dari segalanya, anak perempuan membutuhkan ayah mereka untuk menentukan arah kehidupan.

Adalah fakta bahwa seorang ayah memiliki kemampuan untuk membentuk kehidupan putrinya.

Tapi, ada perbedaan intensitas ikatan antara anak perempuan dan anak laki-laki dengan ayah mereka.

Baca Juga: Tunggu Akhir Zaman, 1 Keluarga Ditemukan Tinggal di Ruang Bawah Tanah Selama Bartahun-tahun, Sang Ayah Terpaksa Ditangkap Aparat Kepolisian

Berikut ini dilansir dari bollywoodshaadis, beberapa alasan mengapa anak perempuan cenderung mencintai ayah mereka lebih daripada ibu.

1. Ayah adalah orang pertama dalam hidup anak perempuan

Bagi anak perempuan, ayah adalah lelaki pertama yang mereka lihat dalam hidup mereka.

Apa yang dilakukan ayah, bagaimana melakukannya, perilakunya terhadap anak perempuannya, sikapnya terhadap ibu, dan setiap hal kecil memiliki dampak pada anak perempuan.

Baca Juga: Siswa SMP yang Akhiri Hidupnya karena Tak Bisa Bunuh Ayahnya Ternyata Pernah Terima Sepeda dari Jokowi, Ini Pertanyaan yang Berhasil Dijawabnya

Ayah menentukan jalan bagi hidup anak perempuannya. Anak perempuan memuja ayah mereka untuk semua yang dia lakukan, dan mulai memimpikan menikahi pria seperti ayah mereka.

2. Sementara para ibu penuh kasih sayang, para ayah sangat protektif

Ibu juga mencintai anak perempuan mereka seperti ayah. Namun, naluri pelindung yang dimiliki ayah untuk anak perempuan mereka hanyalah sesuatu yang tidak tidak bisa ditiru oleh siapa pun.

Ayah membuat anak perempuannya merasa aman, tidak ada yang bisa melihat anak perempuan mereka diperlakukan kejam ketika ayah mereka ada.

Baca Juga: 7 Tahun Pendam Dendam Kesumat pada Ayah yang Bunuh Ibunya, Siswa SMP Ini Datangi Rumah Lamanya yang Kosong untuk Akhiri Hidupnya

3. Ayah peduli pada anak perempuan mereka

Seorang ayah selalu lebih memperhatikan anak perempuan mereka.

Ayah melakukan segala upaya yang mungkin untuk melindungi anak perempuan mereka dari apa pun yang dapat melukai mereka.

Ayah juga melkaukan segalanya dengan kekuatan mereka untuk menghancurkan apa pun atau siapa pun yang mencoba untuk menarik anak perempuan mereka.

Baca Juga: Ketika Pasukan Elite Inggris Dibuat Kepayahan Ladeni Segala Manuver Pasukan Kostrad, Malah Jadi Sasaran Empuk

4. Anak perempuan bisa menyalurkan kasih sayang berlebih kepada ayah mereka.

Sejak kecil, anak perempuan memiliki keinginan untuk mencintai orang-orang yang dekat dengan mereka.

Dan entah bagaimana, mereka selalu memilih ayah mereka untuk memberikan cinta mereka.

Seperti ayah mereka memanjakan anak perempuan mereka, maka anak perempuan selalu berusaha membuat ayah mereka bahagia.

Dan ini memberikan anak perempuan rasa kepuasan ketika ayah mereka tersenyum karena anak perempuannya.

Baca Juga: Ayah Tercinta Meninggal Jelang Pernikahan, Wanita Ini Lakukan Hal 'Mistis' pada Abu Jenazah Sang Ayah di Hari Pernikahannya

5. Ayah mencintai anak perempuannya lebih dari kasih sayang seorang kakak laki-laki kepada adik perempuannya

Ketika anak laki-laki tumbuh dan menjadi dewasa, mereka biasanya mulai mempertanyakan keputusan ayah mereka.

Mereka mengerahkan kejantanan yang baru mereka temukan di rumah dan karenanya, cenderung menjauh dari ayah mereka.

Sementara, anak perempuan tidak pernah melakukan hal seperti itu. Anak perempuan menjadi individu yang mandiri, mengambil keputusan sendiri, tetapi masih selalu menjadi anak perempuan ayah dan bertanya untuk hal-hal terkecil.

Baca Juga: Dari Terlahir Ajaib Hingga Mengaku Tak Pernah Gunakan Toilet, Inilah Fakta-fakta Ajaib Tentang Ayah Kim Jong Un

6. Ayah mengajarkan pada anak perempuannya untuk menjadi kuat dan lemah pada saat yang sama

Jika ada satu pelajaran hidup terpenting yang bisa diambil dari ayah, bahwa anak perempuan tidak harus selalu kuat.

Terkadang tidak apa-apa untuk menjadi lemah dan hancur. Tetapi, ayah juga mengajarkan kita untuk bangkit dan melanjutkan.

Ayah juga membangun kemauan dalam diri anak perempuannya untuk tidak pernah mentolerir apa pun yang dirasa tidak benar.

Baca Juga: Benarkah Wajah Bayi yang Mirip dengan Ayah Bikin Mereka Lebih Sehat? Ini Jawaban Para Ahli!

7. Ayah memberi contoh bagi hubungan di masa depan, baik romantis maupun non-romantis

Seorang ayah memiliki kemampuan untuk mempengaruhi hubungan putrinya di masa depan dengan lebih dari satu cara.

Mereka merawat anak perempuan mereka tanpa henti, selalu mendukung anak perempuannya.

Cara ayah berperilaku pada anak perempuannya, memberi contoh dalam pikiran tentang calon pasangan mereka.

Baca Juga: Kisah Nelangsa Seorang Ayah Tunggal, Rawat 3 Anaknya yang Menderita Lumpuh Otak

Dan ketika berbicara hubungan non-romantis, itu adalah fakta psikologis yang terbukti bahwa anak perempuan yang memiliki ikatan yang indah dengan ayah mereka, lebih mampu menjadi lebih sosial dan membentuk ikatan yang baik dengan orang-orang di sekitarnya.

8. Ayah seperti teladan bagi anak perempuan

Terlepas dari kepercayaan umum bahwa anak perempuan biasanya berusaha untuk menjadi seperti ibu mereka, menarik untuk dicatat bahwa sebagian besar anak perempuan menganggap ayah mereka sebagai panutan.

Meskipun anak perempuan cenderung berpakaian seperti ibu mereka, sebagian besar sifat perilaku anak perempuan berasal dari ayah mereka.

Baca Juga: Termasuk Ayah dan Kakek Kim Jong-Un, Seperti Inilah Wujud Jasad para Pemimpin Dunia yang 'Diabadikan' dengan Cara Dibalsem, Adakah Kesamaan yang Anda Temukan?

9. Bahkan psikologi punya cara sendiri untuk membuktikan ikatan ayah-anak

Seorang priskolog dan psikoanalis terkenal, yang terkenal karena pekerjaannya dalam mengembangkan teori kelekatan anak, mengemukakan poin penting dalam salah satu penelitiannya.

Dia mengatakan bahwa kemampuan seseorang untuk memiliki ikatan emosional atau fisik dengan orang lain memberinya rasa stabilitas yang membantu mereka untuk mengambil risiko, meningkatkan di area yang lebih lemah dalam kehidupan mereka, dan mendorong perkembangan kepribadian mereka.

Anak-anak selalu terikat pada pengasuh mereka, jadi ketika anak perempuan tumbuh remaja dan melihat ibu merawat mereka, mereka cenderung melekat padanya.

Baca Juga: Kim Jong Un Butuh Rp5,6 Miliar Per Tahun Demi Rawat Jasad Ayah dan Kakeknya, Punya 'Ide Menggelikan' untuk Memperolehnya

Tetapi ketika anak perempuan tumbuh semakin dewasa, mereka melihat ayah mereka memenuhi semua kebutuhan dan keinginan mereka, sehingga keinginan mereka lebih bergeser ke arah ayah mereka.

Lebih dari segalanya, itu hanya naluri yang membuat anak perempuan lebih condong ke arah ayah mereka daripada ibu.

10. Ayah membela ketika ibu marah

Ingat ketika ibu mengatakan “tidak”? Siapa yang akan datang untuk memperbaiki hati Anda yang hancur, atau lebih baik untuk membuat ibu mengerti bahwa Anda baik-baik saja?

Baca Juga: 10 Fakta Kim Yo Jong, Adik Bungsu Kim Jong Un yang Baru Diketahui Keberadaannya saat Ayahnya Meninggal, Di-blacklist AS karena Tindakan Kejinya

Semua anak perempuan pasti setuju bahwa pelukan dari ayah akan membuat anak perempuan mereka meleleh!

11. Ayah mendorong anak perempuannya untuk mengambil risiko

Sementara seorang ibu akan lebih berada di sisi cinta dan perhatian, ayah akan memberitahu anak perempuannya untuk terjun dan mengambil langkah maju.

Bila pindah ke kota baru, maka ayah akan datang untuk membantu Anda menyelesaikan masalah.

Baca Juga: Wajah Bayi Archie Sangat Mirip Pangeran Harry: Benarkah Wajah Bayi, Khususnya Anak Pertama, Lebih Mirip Ayah daripada Ibu?

12. Anak perempuan akan selalu tetap menjadi gadis kecil ayah mereka, apa pun yang terjadi

Tidak masalah berapa usia anak perempuan atau seberapa tinggi jabatannya. Ayah akan selalu menjadi pahlawan bagi mereka, karena anak perempuan tidak hanya mencintai, tetapi juga menghormati ayah mereka.

Anak perempuan juga mencintai dan menghormati ibu mereka, tetapi tidak ada yang sebanding dengan kasih sayang yang dibagi dengan ayah mereka.

Bagi ayah, anak perempuan akan selalu menjadi gadis kecil mereka.

Baca Juga: Disebut Lebih Kejam Dibanding Kakek dan Ayahnya, Kim Jong Un Diduga Pernah Umpan Pamannya ke 120 Ekor Anjing Liar

Seorang ayah akan selalu terus menjadi pria penting dalam hidup anak perempuannya.

Tidak ada yang bisa menandingin tingkat cinta yang dimiliki anak perempuan untuk ayah mereka.

Bagaimana hubungan Anda dengan ayah Anda? (ktw)

Baca Juga: Foto Memilukan Ketika Balita Mungil Bantu Menguburkan Ayahnya yang Tewas Terbunuh

Artikel Terkait