Jangan Masukkan Kembali Daging Beku ke Freezer Jika Sudah Keluar Atau Jaminannya Nyawa Anda Sekeluarga, Begitu Juga Makanan-makanan Ini

Maymunah Nasution

Editor

Ilustrasi daging beku baru keluar dari freezer, keras karena beku, tak siap olah.
Ilustrasi daging beku baru keluar dari freezer, keras karena beku, tak siap olah.

Intisari-online.com -Freezer menjadi barang penting di dapur-dapur rumah karena bisa mengawetkan bahan makanan dan minuman lebih lama.

Freezer menggunakan cara mengawetkan lewat pembekuan.

Freezer hadir dalam perangkat utuh maupun menjadi bagian dari berbagai merek kulkas yang dijual di pasaran.

Namun ternyata, menyimpan makanan di freezer tidak semudah yang dibayangkan.

Baca Juga: Musim Hujan Bikin Cucian Tidak Kering, Begini Tips Cegah Bau Apek pada Baju Seperti yang Sering Dilakukan Tempat Laudry

Ternyata ada 10 makanan yang tidak boleh disimpan dalam freezer.

Kentang

Kandungan air yang tinggi di kentang menyebabkan kentang jadi lembek dan lunak jika disimpan di freezer, sehingga memasaknya sulit.

Namun ketika digoreng, kentang tidak akan ikut lembek.

Baca Juga: Gunakan Empedu dan Irisan Kentang, Beginilah Percobaan yang Dilakukan untuk Temukan Vaksin Lawan Tuberkulosis (TBC) yang Lebih Mematikan daripada Covid-19

Buah-buahan

Buah dengan konsentrasi air yang tinggi seperti melon, mentimun, dan semangka tidak akan bertahan di dalam freezer karena air dalam buah membentuk kristal es.

Sementara ketika dicairkan buah menjadi lembek dan tidak bisa dimakan.

Telur bercangkang

Jangan sekali-sekali memasukkan telur yang masih ada cangkangnya ke dalam freezer.

Baca Juga: Inilah Larangan-larangan Selama Kehamilan dalam tradisi Jawa Menurut Primbon Jawa, Salah Satunya Tidak Boleh Makan Buah yang Nikmat Tiada Tara Ini

Kandungan dalam telur bisa mengembang saat dibekukan, sehingga kulit terluarnya retak dan rentan terhadap bakteri.

Cara menyimpan telur dalam freezer adalah keluarkan telur dari cangkangnya, kemudian dikocok sampai rata dan kemudian disimpan dalam wadah kedap udara.

Sayuran

Sayuran hijau juga tidak bisa disimpan di freezer, bayam dan selada akan layu, selanjutnya menjadi lunak saat dikeluarkan dari feezer, tidak enak lagi untuk diolah.

Baca Juga: ‘Bukan Pengganti Vaksin’ Meski Menurut Penelitian, Konsumsi Kopi dan Sayuran Bisa Turunkan Risiko Terhadap Covid-19

Nasi

Menyimpan nasi di dalam freezer bisa menyebabkan nasi jadi lembek dan tidak enak lagi dikonsumsi.

Pasta

Sama seperti nasi, pasta yang disimpan dalam freezer akan lembek ketika dikeluarkan, rasa jadi berkurang.

Baca Juga: Yang Dilakukan Orang Seindonesia Ini Ternyata Salah Kaprah, Daripada Membuang Air Beras ke Dalam Westafel, Ternyata Lebih Baik Digunakan Untuk Hal Tak Terduga Ini

Rempah-rempah

Bawang bombai dan paprika bisa rusak jika disimpan dalam freezer karena akan mengubah rasa, kemudian bumbu seledri akan menjadi lebih kuat sedangkan kari menghasilkan rasa yang tidak enak.

Merica maupun paprika hijau, cengkeh dan vanili imitasi bisa menjadi kuat dan pahit selama pembekuan di freezer.

Bawang putih

Baca Juga: Kini Praktiknya Semakin Marak, Ketumbar Bubuk Disebut Sama Bernutrisinya dengan Biji Ketumbar, Tapi Bisakah Menggantikan Rempah Itu?

Bawang putih juga tidak bisa disimpan di dalam freezer.

National Center for Home Food Preservation menyebut bawang putih cenderung menjadi kuat dan pahit jika dibekukan.

Ada risiko yang mengancam nyawa Anda juga jika menyimpan bawang putih di freezer.

Daging beku yang dicairkan

Baca Juga: Hadapi Corona: 18 Makanan Sehat yang Bisa Dibeli dalam Jumlah Besar

Daging beku memang baik disimpan di dalam freezer, tapi ternyata hal ini tidak boleh dilakukan berulang kali pada satu daging, artinya hanya bisa dilakukan sekali saja.

Pasalnya, daging yang sudah mencair setelah dikeluarkan dari freezer lalu disimpan kembali dalam freezer bisa mengundang bakteri yang bisa bereproduksi dan tumbuh di dalam daging.

Makanan yang digoreng

Makanan gorengan tidak boleh disimpan dalam freezer karena sulit dipanaskan kembali, serta bagian luarnya yang renyah menjadi lembek.

Baca Juga: Begini Rupanya Rahasia Tukang Gorengan Bikin Pisang Goreng yang Bisa Renyah Meski Sudah Dingin, Ternyata Satu Bahan Ini Jadi Kuncinya

Artikel Terkait