Find Us On Social Media :

Lahir dari Seorang Pegawai Pos Biasa di Kekaisaran Ottoman, Inilah Mehmed Talaat Pasha, Lancarkan Genosida Armenia yang Makan Korban Hingga 600 Ribu Orang

By K. Tatik Wardayati, Sabtu, 5 Februari 2022 | 09:50 WIB

Mehmet Talaat Pasha, lancarkan genosida terhadap 600.000 orang Armenia.

Sebagai Menteri Dalam Negeri, Talaat dihadapkan pada tanggung jawab untuk memastikan kemampuan domestik Turki untuk melakukan perang, akibatnya masyarakat Utsmaniyah tunduk untuk mendukung kebutuhan tentara.

Secara kontroversial, kantornya mengawasi deportasi orang-orang Armenia dari provinsi timur Kekaisaran Ottoman, yang rentang terhadap pengaruh Rusia, ke Suriah dan Mesopotoamia (sekarang Irak) pada April 1915 setelah pemberontak merebut kota Van.

Kemudian, sekitar 600 ribu orang Armenia tewas dalam kasus genosida massal pertama abad ke-20.

Namun, penyangkalan Taalat tentang pengetahuan atau keterlibatannya diabaikan oleh sebagian besar pengamat, melansir firstworldwar.

Februari 1917 Talaat diangkat menjadi Wazir Agung, sampai pengunduran dirinya pada 14 Oktober 1918, sebelum penyerahan tanpa syarat Turki kepada Sekutu (sebelum pendudukan Sekutu atas Konstantinopel).

Setelah melarikan diri, bersama dengan Enver Pasha dan Djemal Pasha, ke Jerman di atas kapal Jerman, dia kemudian dibunuh di Berlin pada 15 Maret 1921 dalam tindakan balas dendam oleh seorang pembunuh Armenia.

Sebagai sejarah yang tidak biasa, Adolf Hitler mengirim tubuhnya kembali ke Istanbul pada tahun 1943, berharap untuk membujuk Turki untuk bergabung dengan kekuatan Poros dalam Perang Dunia II.

Baca Juga: Tragedi Genosida Khojaly, 29 Tahun Berlalu, Kota Ini Sebenarnya Hanya Dihuni Warga Sipil yang Tidak Miliki Senjata

Ingin mendapatkan informasi lebih lengkap tentang panduan gaya hidup sehat dan kualitas hidup yang lebih baik? Langsung saja berlangganan Majalah Intisari. Tinggal klik di https://www.gridstore.id/brand/detail/27/intisari