Find Us On Social Media :

Inilah Mayor Jenderal Chris Donahue, Tentara AS yang Terakhir Keluar dari Afghanistan dan Masuki Pesawat yang Bawa Pulang ke Negaranya, Tugasnya Lakukan Negosiasi dengan Taliban!

By K. Tatik Wardayati, Rabu, 1 September 2021 | 13:30 WIB

Inilah Mayor Jenderal Chris Donahue, tentara AS terakhir yang keluar dari Afghanistan.

Menurut jurnalis dan penulis Wesley Morgan, yang telah banyak menulis tentang Afghanistan dan operasi khusus, Donahue juga menjabat sebagai komandan di pasukan rahasia Angkatan Darat, Delfta Force.

Dalam podcast Angkatan Darat tahun lalu, Donahue mengatakan bahwa sikapnya yang datar membuatnya mendapat julukan "Flatliner" saat dia menjadi kapten.

Donahue adalah penduduk asli Pennsylvania, yang dikerahkan ke Afghanistan empat kali, mulai yang pertama pada tahun 2002.

Biografi resminya mencantumkan 17 pengerahan secara keseluruhan, termasuk mendukung operasi di Irak, Suriah, Afrika Utara, dan Eropa Timur.

Baca Juga: Tinggalkan Afghanistan dalam Kondisi Dikuasai Penuh Taliban, Terkuak Kata-Kata Terakhir Pemimpin Taliban Ke Amerika Ini Malah Membuat Banyak Orang Terkejut Mendengarnya

Ingin mendapatkan informasi lebih lengkap tentang panduan gaya hidup sehat dan kualitas hidup yang lebih baik? Langsung saja berlangganan Majalah Intisari. Tinggal klik di https://www.gridstore.id/brand/detail/27/intisari