Find Us On Social Media :

Hadapi Corona: Ini Cara Menyimpan Sayuran agar Tetap Segar dan Awet

By K. Tatik Wardayati, Rabu, 3 Juni 2020 | 13:00 WIB

Menyimpan sayuran agar tetap segar dan tahan lama.

Intisari-Online.com – Dalam masa tanggap darurat Covid-19 ini kita diharapkan untuk tidak keluar rumah kecuali keperluan mendesak, seperti membeli bahan makanan dan obat-obatan.

Agar kita tidak perlu pergi ke pasar, kalau pun harus ke pasar berbelanjalah dalam jumlah banyak bahan makanan yang lebih awet untuk disimpan.

Anda juga masih bisa punya pilihan lain untuk berbelanja yaitu melalui belanja online.

Dari sejumlah besar belanjaan yang Anda beli tentunya Anda harus memiliki tempat penyimpanan yang memadai.

Baca Juga: Hadapi Corona: Pernah Dengar Mitos tentang Makanan Beku? Ini Dia!

Menyimpan sayuran dengan cara yang benar akan membuatnya segar dan aman untuk dimakan.

Perlukah semua sayuran disimpan di lemari es?

Beberapa sayuran dan buah perlu disimpan di lemari es, yang lain perlu matang sebelum ditempatkan di lemari es, dan yang lainnya sebaiknya disimpan pada suhu kamar atau di tempat kering yang sejuk.

Berikut ini beberapa trik menyimpan sayuran agar tetap segar dan tahan lama:

Baca Juga: Hadapi Corona 11 Bahan di Dapur Perlu Diperhatikan Masa Berlakunya