Find Us On Social Media :

Hadapi Corona Meski Dilakukan PSBB Tapi Tubuh Harus Tetap Aktif dan Olahraga Harus Diutamakan, Begini Tips untuk Melakukannya

By K. Tatik Wardayati, Sabtu, 2 Mei 2020 | 14:00 WIB

Plank lanjutan, olahraga saat social distancing.

Intisari-Online.com – Dalam keadaan normal, mungkin Anda mengunjungi gym atau pusat kebugaran sebagai pelarian, dari stres pekerjaan Anda, meringankan suasana hati, meningkatkan energi, atau memang untuk menjaga kesehatan fisik yang baik.

Tapi, sekarang ketika diberlakukan pembatasan sosial berskala besar (PSBB) untuk memutus penyebaran pandemi virus corona ini, Anda mungkin melakukan segalanya termasuk bekerja, di rumah.

Bisa jadi pasangan Anda pun bekerja di rumah juga, bahkan anak-anak pun belajar di rumah.

Bahkan gym atau pusat kebugaran tempat Anda berlatih pun ditutup.

Baca Juga: Hadapi Corona: Mau Simpan Bahan Makanan yang Tahan Lama untuk Hadapi PSBB? Ini Daftarnya, Asalkan Disimpan Sesuai Saran!

Apa yang bisa Anda lakukan?

Ambil napas dalam-dalam. Dengan penutupan bisnis, perkantoran, sekolah, dan pusat kebugaran, itu berarti membatasi apa yang dilakukan orang.

Namun, kita perlu kreatif dalam menjaga aktivitas fisik kita.

Lakukan dengan hati-hati. Bahkan ketika berolahraga di rumah atau di luar rumah.

Baca Juga: Hadapi Corona: Siapkan Bahan Makanan yang Lebih Tahan Lama Saat PSBB, 7 Sayuran Ini Tetap Segar Berbulan-bulan, Apa Saja Itu?