Find Us On Social Media :

Arti Satu Putaran Dalam Pemilu dan Bedanya dengan Dua Putaran

By Ade S, Jumat, 2 Februari 2024 | 15:03 WIB

Debat Capres 2024. Apa arti satu putaran dalam Pemilu? Bagaimana bedanya dengan dua putaran? Simak penjelasan lengkap dan mudah dipahami dalam artikel ini.

Kelebihan dari sistem dua putaran adalah:

- Prosesnya dianggap lebih jujur, netral, adil dan minim kecurangan.

- Pemilu dua putaran menunjukkan peran demokrasi dalam mengakomodasi aspirasi rakyat.

- Pemenang dan pasangan Presiden dan Wakil Presiden memiliki legitimasi yang lebih kuat karena didukung oleh mayoritas mutlak.

Kekurangan dari sistem dua putaran adalah:

- Proses pemilihan lebih lama sehingga pergantian Presiden dan Wakil Presiden RI juga akan memerlukan waktu tambahan.

- Para pengusaha atau investor asing juga harus siap menunggu ketidakpastian hukum dan alokasi investasi di RI, sehingga investasi yang akan masuk terhambat.

- Jarak antara pengambilan suara pertama dan kedua (direncanakan akan digelar pada Rabu, 26 Juni 2024 mendatang) yang cukup jauh.

- Membutuhkan anggaran lebih karena pemungutan suara dilakukan dua kali, sedangkan dalam sekali putaran negara telah mengeluarkan anggaran yang cukup besar.

- Memungkinkan adanya APBN yang secara implisit digunakan dalam masa kampanye dengan dalih pemberian bantuan santunan atau bantuan sosial, dikarenakan masa kampanye yang lebih lama.

Demikianlah penjelasan tentang arti satu putaran dalam Pemilu dan bedanya dengan dua putaran. Semoga artikel ini bermanfaat dan menambah wawasan Anda.

Baca Juga: Warna Kartu Suara Pemilu 2024, Dari Presiden Hingga Anggota DPRD