Find Us On Social Media :

Peristiwa Karbala Lengkap, Titik Awal Perpecahan Sunni dan Syiah

By Ade S, Rabu, 20 Desember 2023 | 09:03 WIB

Peristiwa Karbala lengkap, dari latar belakang, jalannya pertempuran, hingga dampaknya bagi Islam Sunni dan Syiah. Baca selengkapnya di sini

Meski Husain juga telah luka-luka akibat panah, ia masih berusaha bertahan hingga akhirnya tewas karena dipancung.

Pertempuran pun berakhir setelah sekitar 70 orang dari pihak Husain tumbang.

Sementara dari kubu Umayyah, hanya kehilangan sekitar 88 orang dari ribuan pasukannya.

Dampak Besar Pertempuran Karbala

Tragedi kematian Husain bin Ali, yang merupakan cucu Nabi Muhammad, menggemparkan umat Muslim.

Citra Yazid pun semakin jelek, dan Pertempuran Karbala menjadi salah satu alasan Bani Umayyah dapat ditumbangkan sekitar tujuh dekade kemudian dalam peristiwa pemberontakan berdarah.

Sebelum terjadi pertempuran, umat Muslim sebenarnya telah terpecah menjadi dua kelompok politik. Namun, perbedaan syariat dan akidah belum muncul.

Pasca Perang Karbala, perpecahan antara kaum Sunni dan Syiah di seluruh dunia Islam semakin nyata.

Pertempuran ini juga berbeda pengaruhnya terhadap Islam Sunni dan Syiah. Oleh Muslim Syiah, hari ke-10 pada bulan Muharram dalam Kalender Hijriyah kemudian dirayakan sebagai Hari Asyura.

Pertempuran Karbala juga disebut sebagai peristiwa yang menginspirasi Revolusi Islam Iran pada 1978.

Demikianlah penjelasan kami tentang peristiwa Karbala lengkap, yang merupakan salah satu peristiwa penting dalam sejarah Islam. Semoga artikel ini dapat memberikan Anda wawasan dan pengetahuan yang bermanfaat.

Baca Juga: Jelaskan Apresiasi Terhadap Tradisi Islam yang Berkembang Di Indonesia