Find Us On Social Media :

Delegasi Pemerintah Indonesia Dilaporkan Kunjungi Israel untuk Lakukan Ini, Pertanda Normalisasi Hubungan Israel-Indonesia?

By Muflika Nur Fuaddah, Selasa, 18 Januari 2022 | 13:27 WIB

Delegasi Pemerintah Indonesia Dilaporkan Kunjungi Israel untuk Belajar Penanganan Covid-19

Intisari-Online.com - Isu normalisasi hubungan antara Indonesia dan Israel mulai mencuat belakangan ini.

Amerika Serikat (AS) diketahui menjadi pendukung normalisasi tersebut.

Tel Aviv sendiri berupaya menegakkan hubungan diplomatis dengan negara-negara mayoritas muslim sejak 2020 lalu.

Pemerintahan Biden telah mengisyaratkan bahwa mereka sedang bekerja untuk memperluas lingkaran dengan negara-negara mayoritas muslim.

Yakni seperti Arab Saudi, Indonesia, Maladewa, Komoro, Kuwait dan Qatar yang mungkin tertarik untuk membangun hubungan dengan Israel.

Melansir Kompas TV, degasi pemerintah Indonesia dilaporkan melakoni kunjungan langka ke Israel belakangan ini.

Kunjungan tersebut diwartakan oleh Galei Tzahal, radio yang dikelola Angkatan Bersenjata Israel (IDF), Senin (17/1/2022).

Kunjungan itu seiring dengan mencuatnya isu normalisasi hubungan Israel-Indonesia sebulan belakangan. 

Baca Juga: Terlatih Bertempur, Inilah 'Para Budak' yang Mengalahkan Bangsa Mongol di Perang Ain Jalut hingga Merusak Citra Tak Terkalahkan Keturunan Genghis Khan

 Baca Juga: Rajai Survei Elektabilitas untuk Pilpres 2024, Siapa Sangka, Sosok Ini Bisa Picu Amarah Umat Islam Seantero Indonesia, Klaim Media Israel Ini Pemicunya

Menurut laporan Galei Tzahal via Associated Press, delegasi Indonesia ingin “belajar bagaimana menangani pandemi Coronavirus”. Laporan itu tidak merinci di mana dan kapan persisnya pertemuan terjadi.

Kementerian Luar Negeri Israel sendiri enggan mengonfirmasi kunjungan tersebut, sebatas menyatakan bahwa Israel “meyakini kerja sama internasional dalam segala hal untuk menghadapi Coronavirus”.