Find Us On Social Media :

Dianggap Pembuat Onar, di Masa Mudanya Mantan Presiden Timor Leste Jose Ramos-Horta Pernah Diasingkan ke Negara Afrika Ini, Portugis Dibuat Marah oleh Pernyataannya

By Khaerunisa, Rabu, 22 September 2021 | 15:25 WIB

Jose Ramos-Horta, Mantan Presiden Timor Leste.

Intisari-Online.com - Jose Ramos-Horta, dikenal sebagai salah satu pendiri negara Timor Leste.

Pada tahun 2007 hingga 2012, ia pun menduduki kursi presiden Timor Leste.

Selain menjabat sebagai presiden Jose Ramos-Horta juga pernah menjabat sebagai Perdana Menteri tahun 2006-2007 di era kepemimpinan Xanana Gusmao.

Seperti Xanana Gusmao, Jose Ramos-Horta ikut memperjuangkan kemerdekaan negara Timor Leste.

Baca Juga: Tragedi Santa Cruz 1991 Jadi Titik Balik Perjuangan Kemerdekaan Timor Leste, Ini Latar Belakang dan Dampaknya

Bahkan, akibat aktivitasnya ketika Timor Leste dikuasai Portugis, ia pernah diasingkan ke Negara Afrika, Mozambik.

Jose Ramos-Horta lahir pada 26 Desember 1949 di Dili, ibu kota Timor Timur, dari ibu orang Timor dan ayah Portugis yang diasingkan ke tempat yang saat itu bernama Timor Portugis oleh kediktatoran Salazar.

Setelah belajar hukum di Amerika Serikat, Ramos-Horta kembali ke Timor Timur, yang saat itu di bawah kekuasaan Portugis, untuk ikut serta dalam gerakan kemerdekaan.

Tetapi kegiatannya itu akhirnya membuat marah penguasa Portugis, terutama dengan sebuah pernyataannya.