Find Us On Social Media :

Membabi Buta Ingin Dianggap Negara Maju Sekarang Juga, Kemajuan Ekonomi India Justru Disalahkan Jadi Penyebab Utama Lumpuhnya Kesehatan Publik dan Ganasnya Serangan Kedua Covid-19 di Sana

By Maymunah Nasution, Selasa, 11 Mei 2021 | 15:30 WIB

Pemandangan mengerikan tempat-tempat kremasi dadakan di India yang terus-menerus mendapat kiriman jasad Covid-19

Namun hal itu juga kontraproduktif, karena gagal meminta pertanggungjawaban sistem publik, membuat standarnya terus menerus turun.

Hal yang sama bisa digunakan untuk membicarakan jaringan lembaga swadaya masyarakat (LSM) India yang cepat tumbuh, yang kini menjadi bagian penting sistem ekonomi karena mereka secara teratur masuk ke cabang jasa yang seharusnya didanai pemerintah.

Kini tidak ada bedanya membedakan keduanya, yang penting adalah siapa yang memiliki suplai oksigen efisien.

Pengiriman swasta sedang diatur: contohnya pebisnis di belakang jasa kurir Delhivery telah umumkan mereka memiliki penerbangan dari China untuk membawa kompresor oksigen.

Baca Juga: Terlihat Pemandangan Mengerikan Mirip di India, Siapa Sangka Foto Ini Ternyata Bukan di India Melainkan Negara Asia Ini, Situasinya Kini Nyaris Mirip dengan India

Upaya LSM-LSM mengumpulkan dana secara massal seperti Hemkunt Foundation dan Give India telah meraih angka fantastis.

Pendanaan PM CARES yang bertujuan mendanai 162 cadangan oksigen di seluruh 14 provinsi menerima bantuan 50 ribu Dollar dari atlet kriket Australia Pat Cummins.

Kini warga India mulai melihat bagaimana pemerintah beraksi.

Barometer utama mereka tentu saja aksi dari Perdana Menteri Narendra Modi, yang kini dikritik dengan tajam.

Baca Juga: Bak Jatuh Tertimpa Tangga, Masalah Covid-19 Belum Kelar di India, Kini Negeri Bollywood Dihantam Masalah Baru, Pasien Covid-19 yang Sembuh Terancam Alami Infeksi Berbahaya Ini