Find Us On Social Media :

Terjun Gunakan Parasut, Begini saat Yuri Gagarin Akhirnya Mendarat di Bumi, Orang Pertama yang Berhasil Meluncur ke Luar Angkasa Ini sampai Bikin Ketakutan Istri Penjaga Hutan!

By Khaerunisa, Jumat, 16 April 2021 | 17:45 WIB

Yuri Gagarin, orang pertama yang berhasil meluncur ke luar angkasa.

Intisari-Online.com - 12 April 1961 menjadi tanggal keberangkatan orang pertama yang berhasil meluncur ke luar angkasa dalam sejarah, Yuri Gagarin.

Pukul 9.07 pagi waktu setempat, Yuri Gagarin dengan pesawat Vostok 1 meluncur dari landasan peluncuran Baikonur, melaksanakan misi yang telah dipersiapkan Uni Soviet secara rahasia bertahun-tahun.

Gagarin terbang dengan kecepatan 27.400 km/jam hingga ketinggian 327 km di atas permukaan Bumi. Total misi hanya berlangsung 108 menit.

Ia berhasil menyelesaikan satu putaran orbit tunggal. Kemudian Gagarin keluar dari pesawat antariksa dan mulai menggunakan parasit saat berada pada ketinggian 7.000 dpl.

Baca Juga: Tak Dicapai dengan Mudah! Butuh Bertahun-tahun untuk Kirim Orang Pertama Meluncur ke Luar Angkasa, padahal Hanya Segini Waktu yang Dihabiskan Yuri Gagarin Selesaikan Misi Mengorbit Bumi

Berkat keberhasilan misi ke luar angkasa yang ia jalankan itu, Gagarin dianugerahi Ordo Lenin dan diberi gelar pahlawan Uni Soviet.

Selain sosoknya menjadi populer, monumen-monumen pun dibuat dan jalan-jalan diganti namanya untuk menghormati Gagarin.

Kemenangan program luar angkasa Soviet dalam menempatkan manusia pertama ke luar angkasa itu juga menjadi pukulan besar bagi AS yang telah menjadwalkan penerbangan antariksa pertamanya pada Mei 1961.

Namun, sebelum sampai ke bumi dan menerima berbagai kehormatan itu, seperti apa ketika Yuri Gagarin mendarat di bumi?