Find Us On Social Media :

20 Tahun Setelah Serangan Teror 9/11, AS Akhirnya Mengakhiri Perangnya di Afghanistan, Tapi Kondisi Negara Itu Justru Disebut Masih Sama dengan Ketika Osama bin Laden Berkuasa

By Maymunah Nasution, Kamis, 15 April 2021 | 18:13 WIB

Joe Biden menarik pasukan AS yang ada di Afghanistan dan mengakhiri perang terlama AS

Intisari-online.com - Janji Presiden Joe Biden untuk menarik mundur para tentara AS dari Afghanistan adalah upayanya mengakhiri perang terlama AS.

Tenggat waktu untuk penarikan pasukan oleh Biden sangatlah pas.

Tenggatnya dilakukan pada 11 September 2021, tepat 20 tahun setelah serangan teroris 9/11 di New York, Washington DC, dan Pennsylvania.

Serangan teroris itu juga yang memimpin AS menarget Afghanistan.

Baca Juga: Puluhan Tahun Negaranya Diobok-obok Barat, Susul Amerika Tentara Inggris Siap Tinggalkan Afghanistan, Beri 'Kado' Terakhir Ini untuk Pasukan Afghanistan

Dalam 20 tahun terakhir, telah terenggut lebih dari 2300 nyawa tentara, puluhan ribu warga AS cedera, dan korban jiwa Afghanistan yang tidak terhitung.

Serta lebih dari 2 triliun Dolar AS uang pajak dihabiskan untuk itu.

Kemudian setelah itu semua, para tentara terakhir yang berangkat, beberapa pastinya lahir setelah serangan 9/11.

Mereka akan meninggalkan Afghanistan di bawah kendali pemimpin Taliban yang sama ada di sana tahun 2001.

Baca Juga: Nyaris 20 Tahun Dibantai Pasukan Barat Habis-habisan, Akhirnya Semua Pasukan Amerika Siap Ditarik Meninggalkan Afghanistan, 'Sudah Dipikirkan Joe Biden Matang-matang'