Penulis
Intisari-Online.com - Menjadi militer paling kuat di dunia merupakan salah satu hal yang biasanya ingin dicapai suatu negara.
Untuk menjadi militer paling kuat di dunia, salah satu faktor penentunya adalah persenjataan.
Selain juga banyaknya dan kualitas tentara, keuangan, sumber daya alam hingga faktor geografi.
Globel Firepower menyusun peringkat kekuatan militer dunia denganmenggunakan lebih dari 50 faktor individu untuk menentukan skor PowerIndex ('PwrIndx') suatu negara dengan kategori mulai dari kekuatan militer dan keuangan hingga kemampuan logistik dan geografi.
Menurut Global Firepower 2021, Amerika Serikat masih menjadi pemilik militer paling kuat di dunia, dengan unit udara mengungguli negara-negara lain di dunia.
Namun, untuk beberapa peralatan tempur sektor darat dan laut, AS tercatat masih berada di bawah negara lain.
AS adalah pemilik tank terbanyak ketiga, di bawah Rusia dan Korea Utara. Semetara di laut, ia berada di peringkat ke-4, di bawah China, Rusia, dan Korea Utara.
Seperti apa kekuatan masing-masing negara pemiliki militer paling kuat di dunia menurut Global Firepower? Berikut di antaranya:
1. Amerika Serikat
Banyaknya unit udara AS masih mengungguli lain di Bumi, dengan total kekuatan 13.233 unit.
Kini AS tercatat memiliki 1.956 pesawat tempur, 904 helikopter serang, 945 pesawat angkut, dan 749 pesawat misi khusus.
AS juga memimpin dunia dengan 40.000 kendaraan lapis baja, bertambah dari jumlah sebelumnya 39.253.
Selain itu, jumlah peralatan tempur lainnya yang dimiliki militer AS di sektor laut yaitu 92 kapal perusak dan 11 kapal induk. Kapal induk AS adalah yang terbanyak di dunia.
Negara ini memiliki sekitar 1.400.000 personel aktif. Sementara dari segi keuangan, AS mengalokasikan 740,5 miliar dolar AS untuk anggaran pertahanannya tahun ini.
2. Rusia
Jika AS menjadi pemilik kendaraan lapis baja terbanyak, maka Rusia mendominasi dengan tanknya.
Dengan tank sebanyak 13.000, kepemilikan Rusia atas peralatan tempur ini tak terkalahkan oleh negara mana pun di dunia.
Bahkan, jumlah tersebut lebih dari dua kali lipat yang dimiliki AS, menurut statistik Global Firepower.
Sementara kendaraan lapis bajanya terbanyak ketiga di dunia, yaitu berjumlah 27.100 unit.
Di angkasa, angkatan udara Rusia memiliki 789 pesawat tempur dan 538 helikopter serang. Dan di air, mereka memiliki 1 kapal induk dan 64 kapal selam.
Banyaknya personel militer aktif Rusia adalah 1.014.000. Sementara untuk keuangan, Rusia tercatat mengalokasikan 42,13 miliar dolar AS untuk anggaran pertahanannya.
3. China
Negara yang belakangan terus terlibat ketegangan dengan AS ini masih tercatat sebagai pemilik personel militer terbesar.
Personel militer aktif China sebanyak 2.185.000, dilengkapi kekuatan cadangan sebanyak 510.000 personel.
China merupakan pemilik kekuatan laut nomor satu dengan total aset sebanyak 777 unit.
Mereka memiliki 79 kapal selam, 46 fregat, 50 kapal perusak, 72 korvet, 36 mine warfare, 2 kapal induk, dan 123 kapal patroli.
Di darat, China memiliki 35.000 kendaraan lapis baja dan 3.205 tank.
Sementara, angkatan udara mereka memiliki 1.200 pesawat tempur dan 327 helikopter serang.
China diperkirakan mengalokasikan 178,2 miliar dolar AS untuk anggaran pertahanannya tahun ini.
Baca Juga: Salah Satunya Adalah Tambang Freeport di Papua, Inilah 10 Tambang Emas Terbesar di Dunia Tahun 2020
4. India
Negara ini diperkirakan memiliki 1.445.000 orang yang aktif dalam angkatan bersenjatanya.
Militer India memiliki 542 pesawat tempur, 37 helikopter serang, 10.000 kendaraan lapis baja, 4.730 tank, 17 kapal selam, dan 1 kapal induk.
Tahun ini, India diperkirakan mengalokasikan $ 73,65 miliar dolar AS untuk anggaran pertahanannya, meningkat dibanding tahun lalu.
5. Jepang
Negara ini diperkirakan memiliki personel aktif sebanyak 250.000 orang.
Di sektor udara, Jepang memimpin dengan kepemilikan pesawat misi khusus terbanyak setelah AS.
Jumlah pesawat misi khusus Jepang yaitu 162, meski jumlah ini terbilang jauh dibanding AS dengan 749 pesawat misi khususnya.
Selain itu, kekuatan naval Jepang cukup menonjol dengan 37 kapal perusak dan 20 kapal selamnya.
Ia juga memiliki 5.500 kendaraan lapis baja dan 1.004 tank yang memperkuat sektor darat.
Jepang diperkirakan mengalokasikan 51,7 miliar dolar AS miliar untuk anggaran pertahanannya tahun ini.
6. Korea Selatan
Diperkirakan, total ada 3.700.000 personel militer, namun yang aktif hanya 600.000 personel. Akan tetapi, Korsel memiliki personel cadangan yang lebih besar dari militer aktifnya, yakni 3.100.000 personel.
Di udara, Negeri Gingseng memiliki 402 pesawat tempur, 74 unit pesawat serang darat, dan 112 helikopter tempur.
Sementara di darat, Korsel memiliki 2.600 tank, 14.100 kendaraan lapis baja, 3.040 unit artileri swagerak, 3.854 artileri derek, dan 574 proyektor roket.
Kemudian di laut, Korsel mempunyai 22 kapal selam, 12 kapal perusak, 14 fregat, dan 26 kapal patroli.
Korea Selatan diperkirakan mengalokasikan 48 miliar dolar AS untuk anggaran pertahanannya tahun ini.
7. Perancis
Setidaknya, total ada 305.000 personel militer, tetapi hanya ada 270.000 personil aktif.
Perancis memiliki 269 pesawat tempur, 69 helikopter serang dan 432 helikopter biasa.
Di daratan, negara ini mempunyai 406 tank, 6.420 kendaraan lapis baja, 109 unit artileri swagerak, 12 artileri derek, dan 13 proyektor roket.
Bukan hanya itu saja, Perancis juga memiliki 1 kapal induk, 11 kapal perusak, 11 fregat, 10 kapal selam, dan 15 kapal patroli.
Untuk keuangan, Perancis diperkirakan memiliki anggaran pertahanan sebesar 47,7 miliar dolar AS.
8. Inggris
Inggris memiliki total 275.000 personel militer, dengan personel aktif hanya 195.000.
Kemudian, jumlah tank yang dimiliki Inggris, yakni 109 unit.
Negeri Ratu Elizabeth ini juga memiliki 5.500 kendaraan lapis baja, 89 unit artileri swagerak, 126 artileri derek, dan 35 proyektor roket.
Di sektor udara,Inggris mempunyai 119 pesawat tempur, 15 pesawat serang darat, dan 38 helikopter serang.
Berikutnya, Inggris juga melengkapi kekuatannya di sektor laut dengan memiliki 2 kapal induk, 6 kapal perusak, 13 fregat, 11 kapal selam, dan 25 kapal patroli.
Selain itu, Inggris juga masih termasuk salah satu militer paling kaya di dunia, dengan perkiraan anggaran pertahanan sebesar 56 miliar dolar AS.
9. Brasil
Brasil diperkirakan memiliki total 1.674.500 personel militer, dengan personil aktif hanya 334.500 personel.
Selain itu, Brasil juga memiliki 43 pesawat tempur, 77 pesawat serang darat, 12 helikopter serang, dan 177 helikopter.
Lalu, sebanyak 439 tank juga dimiliki oleh Brasil, selain juga memiliki 2.000 kendaraan lapis baja, 136 artileri swagerak, 546 artileri derek dan 60 proyektor roket.
Di laut, Brasil melengkapi kekuatannya seperti 6 kapal selam, 7 kapal fregat, dan 22 kapal patroli.
Negara ini diperkirakan menganggarkan sebesar 29,3 miliar dolar AS untuk militernya.
10. Pakistan
Negara ke-10 yang memiliki militer terkuat di dunia pada 2021 ini adalah Pakistan.
Diperkirakan, Pakistan memiliki total 1.204.000 personel militer, dengan personil aktif hanya 654.000.
Negara ini mempunyai 357 pesawat tempur, 90 pesawat serang darat, 53 helikopter tempur, dan 331 helikopter.
Kemudian, Pakistan juga memiliki 2.680 unit tank, 9.635 kendaraan lapis baja, 429 unit artileri swagerak, 1.690 artileri derek, dan 330 proyektor roket.
Di sektor laut, Pakistan memiliki 9 kapal selam, 8 fregat, 2 korvet, dan 49 kapal patroli.
Untuk keuangan, Pakistan diperkirakan memiliki anggaran pertahanan sebesar 12,28 miliar dolar AS, paling kecil di antara negara-negara 10 besar militer terkuat dunia.
Seperti itulah kekuatan militer yang dimiliki negara-negara penghuni 10 besar militer paling kuat di dunia.
Ingin mendapatkan informasi lebih lengkap tentang panduan gaya hidup sehat dan kualitas hidup yang lebih baik?Langsung saja berlangganan Majalah Intisari. Tinggal klik disini