Find Us On Social Media :

Puasa sambil Diet? Ini Sederet Makanan Buka Puasa yang Sehat saat Diet

By Khaerunisa, Minggu, 26 April 2020 | 20:21 WIB

makanan buka puasa yang sehat saat diet

Baca Juga: Salah Satunya Justru Jadi Sorotan saat PSBB di Indonesia, Ini 3 Kunci Keberhasilan Vietnam 'Redam' Keganasan Corona hingga Tak Ada Kasus Kematian

Berikut ini beberapa makanan buka puasa yang sehat saat diet:

1. Buah dan sayur

Daripada makanan tinggi kalori, serat akan diserap dan dicerna oleh tubuh dalam waktu yang lebih lama.

Buah dan sayur merupakan makanan yang kaya akan serat.

Kamu pun bisa merasa kenyang sepanjang hari tanpa kelaparan selama puasa dengan mengonsumsi makanan ini.

Makanan tinggi serat dan protein juga membantu menekan nafsu makan sehingga ketika waktunya makan malam setelah berbuka puasa, kamu tidak kalap dan malah kebanyakan makan.

Baca Juga: Kabar Baik Bagi Para Pecinta Hewan, Penelitian Menunjukkan Hewan Peliharaan Sulit Terpapar Virus Corona dan Tularkan ke Manusia

2. Kurma bebas pemanis

Konsumsi kurma pada bulan Ramadhan, seperti sunah Nabi Muhammad SAW, ternyata juga memiliki manfaat baik bagi kesehatan.

Sejumlah penelitian telah membuktikan bahwa manfaat kurma untuk kesehatan tidak hanya untuk mereka yang berpuasa, tetapi juga bagi yang sedang diet.

Kurma kaya akan nustrisi, serat dan kaya akan antioksidan.