Find Us On Social Media :

Virus Corona Menyebar Hebat, Singapura Umumkan Kasus Pertama Virus Corona di Negaranya, Maskapai Ini Sampai Hentikan Semua Penerbangan Ke Wuhan dari Indonesia

By Maymunah Nasution, Jumat, 24 Januari 2020 | 08:21 WIB

Illustrasi Virus Corona

Intisari-online.com - Kamis (23/1/2020), Kementerian Kesehatan Singapura (MOH) mengumumkan satu kasus positif virus corona yang menggemparkan dunia.

Diwartakan The Straits Times Kamis (23/1/2020), seorang pria lanjut usia berusia 66 tahun dipastikan positif terinfeksi virus yang pertama kali merebak di Wuhan, provinsi Hubei, China.

Pria yang diketahui berasal dari Wuhan itu tiba di Singapura pada Senin (20/1/2020), bersama dengan sembilan orang lainnya.

Dia disebut datang dengan menumpang pesawat China Southern Flight CZ351 yang terbang melalui Guangzhou.

Baca Juga: Abaikan Sedikit Baunya yang Menjengkelkan, Nyatanya Biji Ini Punya Banyak Manfaat Kesehatan untuk Tubuh, dari Rampingkan Tubuh Hingga Cegah Penyempitan Pembuluh Darah

Korban mengeluh sakit tenggorokan ketika berada di dalam pesawat.

Awalnya, dia tidak mengalami demam. Namun, sehari kemudian demam menyerang tubuhnya disertai dengan batuk.

Dua hari berselang, pria ini mengunjungi Singapore General Hospital (SGH), di mana dia dengan kilat diisolasi.

Tim dokter curiga pria itu telah tertular virus yang juga bernama 2019-nCoV itu.

Baca Juga: Banyak Manfaatnya, Benarkah Tanaman Obat Ini Miliki Sifat Antikanker? Ini Ulasan Para Ahli!