Find Us On Social Media :

Waktu Kelahiran Bung Karno Dipengaruhi Kuat oleh Planet-planet, Melambangkan Kecerdasan dan Cintanya pada Lawan Jenis

By K. Tatik Wardayati, Rabu, 14 Agustus 2019 | 20:00 WIB

Bung Karno dengan 9 istrinya.

 

 

Lalu, Jupiter yang melambangkan ilmu pengetahuan membuat Soekarno bisa menjadi insiyur, gelar sarjana yang sulit diraih pada saat itu.

Selain ilmu pengetahuan, Jupiter juga melambangkan spiritual.

Dalam diri Soekarno, sisi spiritual itu mengemuka ketika Bung Karno sering disebut sebagai “orang sakti” dan dikaitkan dengan banyak mitos.

Orang yang memiliki sisi spiritual tidak mencari materi.

“Makanya Soekarno tidak korupsi. Beda dengan sekarang banyak pemimpin yang korupsi."

"Ia ksatria yang baik hati, cerdas, tidak kejam, dan tidak mencari uang atau keuntungan untuk diri pribadi,” kata Gunadi yang sudah 20 tahun mempelajari astrologi Cina dan astrologi lainnya termasuk, astrologi Jawa, India, dan Barat.

Cakra seks

Jika dikaitkan dengan cakra - pusat energi yang selalu bergerak aktif di dalam tubuh, Soekarno memiliki kepribadian di atas rata-rata mereka yang bershio Kerbau Logam.

Itu disebabkan cakra yang berada di dalam tubuh Soekarno semuanya hidup, terutama pada cakra bagian atas, yaitu cakra ajna, cakra tenggorokan, cakra seks, dan cakra hati sebagai penyeimbang.

Sesuai dengan namanya, cakra tenggorokan berkaitan erat dengan mulut yang berfungsi mengatur manusia dalam berkomunikasi.

Soekarno memiliki cakra tenggorokan yang sangat aktif.

Tak heran jika Soekarno dikenal sebagai orator ulung, karena sosoknya yang sangat jago “ngomong”.

Baca Juga: Saat Bung Karno Murka kepada AS dan Tarik Indonesia Keluar dari IMF: Go to Hell with Your Aid!