Intisari-Online.com – Kanker payudara yang menggerogoti almarhum Renita 'Iren' Sukardi yang meninggal dunia dunia pada Senin (10/4/2017), ternyata sudah menyebar ke paru-paru, liver hingga tulang.
(Baca juga: Renita Sukardi Meninggal Dunia: Mari Kenali Ciri-ciri Benjolan Kanker Payudara)
Berdasarkan riset, hanya 5-10% penyebab dari kanker payudara adalah faktor genetik. Kebanyakan adalah karena gaya hidup, termasuk makanan yang kita konsumsi.
Ahli diet untuk American Institute for Cancer Research mengatakan 38% penyakit kanker payudara bisa dihindari dengan cara mengkonsumsi makanan sehat.
Makanan yang kita konsumsi sangat berpengaruh pada kesehatan. Ini ada beberapa makanan yang bisa mencegah kanker payudara ini.
(Baca juga: Renita Sukardi Meninggal Dunia: Wanita Wajib Tahu! Ini Cara Simple Deteksi Kanker Payudara)
Ini dia sejumlah makanan yang bisa mencegah kanker payudara. Harganya enggak mahal dan mudah didapat di mana saja:
Sayuran Berwarna Merah, Hijau, Kuning dan Oranye:
Sayuran seperti wortel, ubi, bayam dan paprika merah wajib kita konsumsi, karena sayuran jenis ini mengandung kadar karotin tinggi yang mencegah kanker payudara.
(Foto Lemon-lemon Ini Menjadi Viral karena Bantu Wanita Bisa dengan Mudah Mendeteksi Kanker Payudara)
Kacang Walnut:
Mengonsumsi kacang walnut sekitar 2 ons sehari (25-30 biji), diyakini bisa mengurangi resiko kanker payudara.
Sebuah penelitian yang dilakukan oleh Marshall University’s Joan C. Edwards School of Medicine sudah membuktikan lewat penelitian pada tikus putih.
(Renita Sukardi Meninggal Dunia: Wanita Wajib Tahu! Ini Cara Simple Deteksi Kanker Payudara)
Tikus diberi makan setiap hari kacang walnut, dan setelah 34 hari tumor yang ada pada tikus ini lebih kecil dibanding pada tikus yang enggak diberi makan walnut.
(kaWanku No.21/2016/Muti)