Advertorial
Intisari-Online.com – Dompu memiliki pesona yang menarik bagaikan sebuah kota, tersimpan potensi wisata yang besar berupa alam, budaya, dan sejarah.
Letaknya tak jauh dari kawasan wisata Gunung Tambora membuat Dompu makin populer dan berpeluang menjadi tujuan wisata yang layak disambangi.
Kota Dompu adalah ibukota Kabupaten Dompu, yaitu kota terbesar ketika di Pulau Sumbawa.
Pulau Sumbawa merupakan pulau besar yang letaknya antara Flores di Provinsi Nusa Tenggara Timur dan Lombok di Nusa Tenggara Barat.
Berstatus sebagai kota, tapi Dompu memiliki fasilitas eksklusif atau mewah yang hampir tidak ditawarkan di kota yang sederhana namun menarik ini.
Berada di dataran subur, Dompu menjadi tempat kesederhanaan hidup masyarakat berharmoni dengan bentang alam yang cantik.
Ditemukannya situs kerajaan kuno menjadi beberapa ‘kemewahan’ bagi Anda sebagai seorang petualang saat menjejakkan kaki di Pulau Sumbawa.
Terdapat sebuah situs kerajaan kuno di Dompu, tepatnya di Doro Bata.
Doro Bata, yang berarti gunung atau bukit batu bata, merupakan bukit yang berada di tengah perkampungan penduduk di Kelurahan Kandai I, Kecamatan Dompu.
Dipercaya bahwa situs ini bagian dari Istana Dompu yang berada di bawah kekuasaan Kerajaan Majapahit.
Arkeolog dan peneliti sengaja datang ke Doro Bata untuk menyingkap sejarah yang terkubur sejak Gunung Tambora meletus dan memusnahkan peradaban beberapa kerajaan kecil di sekitarnya, termasuk Kerajaan Dompu.
Diduga bahwa di situs Doro Bata terdapat sebuah bangunan tempat pemujaan dan tempat pertemuan para ncuhi (raja kecil).
Dari hasil penggalian tim arkeolog ditemukan susunan batu bata berbentuk sebuah candi di kedalaman 1,5 meter.
Di sekitar Doro Bata juga ditemukan beberapa peninggalan, seperti Candi Sambi Tangga, yang letaknya sekitar 1 kilometer dari Doro Bata.
Kemudian Situs Warukali yang diyakini sebagai kompleks makam kuno, letaknya sekitar 2 kilometer dari Dompu.
Sementara di puncak Doro Bata yang luasnya sekitar 100 meter persegi, ditemukan sebuah sumur kecil yang dimanfaatkan warga saat musim kemarau.
Dompu sendiri juga biasa menjadi tempat persinggahan para pendaki Gunung Tambora.
Gunung Tambora menjadi destinasi wisata primadona di Nusa Tenggara Barat.
Jalur trekking serta pemandangan menuju puncak Tambora menjadi daya tarik alam yang menggugah decak kagum para penikmat alam.
Tidak hanya para pendaki, wisatawan yang datang ke Dompu pun para peselancar yang ingin bermain ombak di kawasan pantai sekitar Dompu.
Kawasan asyik untuk berselancar adalah Pantai Hu’u yang sudah populer sejak dulu.
Ingin mendapatkan informasi lebih lengkap tentang panduan gaya hidup sehat dan kualitas hidup yang lebih baik? Langsung saja berlangganan Majalah Intisari. Tinggal klik di https://www.gridstore.id/brand/detail/27/intisari