Advertorial
Intisari-Online.com - Di dunia ini terdapat berbagai macam ritual pemakaman unik yang biasanya merupakan tradisi dari suatu kelompok masyarakat.
Namun, pada beberapa kasus, ada pula orang yang meminta saat dia mati diadakan pemakaman unik menurut keinginannya sendiri.
Seorang politisi berpengaruh di Afrika Selatan menjadi pemberitaan setelah dimakamkan bersama mobil Mercedes kesayangannya.
Tshekede Bufton Pitso, mantan pemimpin Pergerakan Demokratis Bersatu (UDM) di Eastern Cape, meninggal pekan lalu setelah pingsan di dalam Mercedes E500 1990-an.
Mantan pengusaha itu disebut mempunyai sekumpulan mobil mewah Mercedes, tetapi dijual dalam beberapa tahun terakhir karena kondisi keuangan.
Dilansir Oddity Central, mobil E500 yang dibeli Pitso sebenarnya bekas, rusak, dan tak bisa dikendarai, tetapi dia masih tetap menyukainya.
Dia dilaporkan menikmati waktu dengan mendengarkan mobil di dalam E500.
Bahkan, dia ingin jika meninggal, dimakamkan bersama dengan E500.
Pekan lalu, keluarganya menghormati keinginan terakhir politisi berpengaruh Afrika Selatan tersebut meski di tengah pandemi virus corona.
Petugas yang bertanggung jawab dalam urusan pemakaman mengatakan, menghormati keinginan Pitso benar-benar sulit dan melelahkan.
Thabiso Mantutle, Direktur Phomolong Funeral Parlor menyatakan, mereka belum pernah mendapat permintaan ada orang ingin dimakamkan di dalam mobil.
Baca Juga: Cukup Gunakan Gelas Kaca, Ternyata Ini Cara Mendeteksi Meningitis yang Merenggut Nyawa Glenn Fredly
"Kami harus memastikan kami menguburkan mobilnya dengan benar, mendapatkan izinnya, dan liangnya sesuai dengan mobil," ujar dia.
Foto yang beredar memperlihatkan jenazah Pitso berada di kursi sopir.
Dia dipasangi sabuk pengaman dengan tangannya memegang kemudi.
Kemudian, petugas secara hati-hati menurunkan kendaraan tersebut ke dalam liang lahat sedalam 2,4 meter di kompleks pemakaman keluarga Pitso.
Putri Pitso, Sefora Letswaka, menuturkan, ayahnya itu membeli E500 dua tahun lalu dari orang lain, dan sempat berfungsi sebelum akhirnya rusak.
"Meski begitu, dia masih menghabiskan waktunya di sana. Dia begitu senang berada di dalamnya meski tak bisa mengendarainya," ujar Letswaka.
"Dia pernah berkata jika meninggal, ingin dikuburkan bersama mobil ini. Kami menghormati keinginannya itu. Semoga dia bahagia saat menatap kami," lanjutnya.
Memakamkan seseorang bersama kendaraan kesayangannya bukanlah hal baru.
Di Nigeria, seorang anak menguburkan ayahnya bersama BMW X5 seharga 90.000 dollar AS, atau Rp 1,4 miliar.
Lima tahun lalu, seorang pengusaha juga di Nigeria menguburkan ibunya yang berada di dalam Hummer SUV.
Ardi Priyatno Utomo
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Pria di Afrika Selatan Ini Dimakamkan Bersama Mobil Mercedes Kesayangan"