Advertorial

Percaya Khasiat Alkohol, 30 Orang di Turki Meninggal Setelah Meminum Alkohol Murni Untuk Melindungi Diri Mereka dari Covid-19: Ini Jadi Masalah Umum Baru

Muflika Nur Fuaddah
Muflika Nur Fuaddah

Editor

Intisari-Online.com - Virus corona semakin merajalela di negara-negara di seluruh dunia.

Oleh karena itu, manusia melakukan semua cara yang mereka bisa untuk mencegah diri mereka dari infeksi.

Termasuk mencuci tangan sesering mungkin dan membersihkan permukaan dan benda.

Namun, orang-orang di Turki mengambil langkah lebih jauh.

Baca Juga: Manfaat Daun Salam untuk Kecantikan, Mengatasi Kutu hingga Bekas Jerawat, Begini Cara Menggunakannya!

Sayangnya langkah itu tidaklah tepat dilakukan dan justru mengorbankan mereka.

Menurut situs berita Turki Daily Sabah, puluhan orang telah mengonsumsi alkohol murni.

Hal itu dilakukan sebagai salah satu upaya melindungi diri mereka dari virus Covid-19 yang merebak selama dua minggu terakhir.

Baca Juga: Positif Virus Corona, Pasien Ini Justru Didakwa dengan Pasal Percobaan Pembunuhan, Jubir Kepolisian: Dia Dinyatakan Positif COVID-19 dan Diperintahkan Tetap Tinggal

Akibatnya, setidaknya 30 orang tewas dan 20 lainnya dirawat di rumah sakit dan dalam kondisi kritis.

Menurut pihak berwenang, orang-orang ini telah mengoleskan etanol pada tubuh mereka sebelum meminumnya.

Mereka pikir dengan cara ini mereka dapat membunuh virus.

Ya, ini terjadi lantaran kesalahan interpretasi informasi tentang bagaimana solusi berbasis alkohol dapat membunuh virus.

Baca Juga: Orang yang Mengalaminya Berpotensi Jadi 'Agen Rahasia' Penyebar Covid-19, Ini 5 Hal yang Perlu Diketahui Soal Infeksi Virus Corona Tanpa Gejala

Kenyataannya alkohol berfungsi dapat membunuh virus, namun hanya bekerja pada permukaan di luar tubuh.

Tapi, meskipun manusia dapat mengkonsumsi minuman yang mengandung alkohol hingga 50% tanpa komplikasi besar, mengkonsumsi etanol murni dapat menyebabkan keracunan alkohol.

Baca Juga: Viral Keluarga Bawa Pulang Jenazah PDP Corona dengan Mobil Pribadi, Ternyata Dokter Sudah Membungkus Plastik Tapi Keluarga Membuka Paksa Ingin Melihat Jenazah

Tindakan itu juga dapat berakibat fatal.

Praktik ini juga sekaligus menjadi masalah umum baru di tengah-tengah pandemi corona dan tak kalah mengakibatkan kematian dan sakit banyak orang.

Baca Juga: Cegah Penyebaran Corona Dengan Belajar dari Negara Vietnam, Achmad Yurianto: Masyarakat Harus Contoh Cara Mereka

Di Iran, setidaknya 194 orang telah meninggal dan lebih dari 1.000 orang telah keracunan tips ini sejak 6 Maret karena konsumsi alkohol dengan tidak tepat.

Minum alkohol murni tidak akan melindungi Anda dari virus!

Baca Juga: Awalnya Pemerintah India Yakinkan Masyarakat, Nyatanya Baru Beberapa Hari Terapkan Lockdown 'Negara Anak Benua' Ini Kewalahan, Begini Keadaannya

Ingatlah And hanya harus tetap tinggal di rumah dan mencuci tangan menggunakan sabun.

Artikel Terkait