Find Us On Social Media :

Dampak Buruk Perang Rusia-Ukraina, Lima Komoditas Ini Akan Langka di Dunia, Sanksi Amerika Serikat dan Sekutunya Kepada Rusia Malah Bikin Kondisi Makin Parah, Ini Sebabnya

By May N, Minggu, 6 Maret 2022 | 17:50 WIB

Konflik Rusia - Ukraina terungkap penyebabnya, penjualan bahan bakar nuklir dari negara tetangga ke Ukraina ini bikin Rusia mengamuk

Dengan transportasi dunia yang terganggu selama pandemi, konflik Rusia-Ukraina bisa memicu persoalan lain.

Ini terutama merujuk pada gangguan pada moda transportasi kereta dan pelayaran laut.

Sejak 2011, angkutan kereta api reguler yang menguhubungkan China dan Eropa sudah dibangun.

Saat ini, sudah ada 50 perjalanan.

Baca Juga: Pantas Sampai Berani Tawarkan Hadiah Rp14 Miliar Untuk Tangkap Vladimir Putin, Ternyata Presiden Rusia Itu Nyaris Mustahil Untuk Ditangkap Karena Keamanan yang Super Ketat Ini

Baca Juga: Pantas Inggris Ketakutan Setengah Mati Pada Rusia Jika Sampai Gunakan Senjata Nuklir di Ukraina, Benarkah Inggris Bisa Lenyap Dari Muka Bumi Jika Terkena Nuklir Rusia?

Meski hanya membawa sebagian kecil dari total pengiriman antara Asia dan Eropa, kereta tetap berperan penting.

Kini, transportasi kereta sedang dialihkan dari Ukraina agar dampaknya bisa dimininalkan.

Namun, ini pun tidak mudah karena negara-negara sekitar Ukraina, seperti Lituania, memperkirakan bahwa lalu lintas kereta mereka pun sangat terdampak berbagai sanksi yang diterapkan AS dan sekutu terhadap Rusia.

Untuk pelayaran, sebelum hari pertama serangan Rusia saja, pemilik kapal sudah mulai menghindari rute pelayaran Laut Hitam.

Pengiriman peti kemas di Laut Hitam adalah pasar yang terhitung kecil dalam skala global.

Salah satu terminal peti kemas terbesar di kawasan Laut Hitam ialah di Odessa, salah satu kota di Ukraina Selatan.