Find Us On Social Media :

Jadi Titik Paling Genting dalam Krisis Ukraina, Inilah Donbas, Wilayah yang Sudah Hadapi Perang dengan Pasukan Rusia Sejak Tahun 2014, Tak Lagi Diakui Ukraina Atau Rusia

By May N, Selasa, 22 Februari 2022 | 10:12 WIB

Rusia kirimkan senjata berat ke wilayah perbatasan dengan Ukraina untuk menyiapkan perang 21 Februari 2022

Intisari - Online.com - Meskipun pasukan Rusia bergerak ke perbatasan Ukraina, sorotan minggu ini kembali ke perang skala kecil di timur Ukraina dan kemungkinan peranannya menyiapkan panggung untuk konflik lebih luas.

Dalam tiga hari terakhir, telah ada peningkatan penembakan di beberapa bagian garis depan.

Ukraina menyebut penembakan oleh pasukan separatis yang didukung Rusia kali ini yang tertinggi dalam hampir tiga tahun.

Mereka menuduh pasukan separatis Rusia menggunakan senjata berat oleh angkatan bersenjata Ukraina di wilayah sipil.

Melansir CNN, Kamis lalu sebuah TK di wilayah yang dikendalikan Ukraina kurang dari 5 kilometer dari garis depan terkena serangan.

Pada Jumat dan Sabtu, otoritas Ukraina melaporkan lonjakan lebih lanjut dari penembakan oleh persenjataan berat, yang dilarang dari jarak 50 kilometer dari garis depan oleh Kesepakatan Minsk.

Otoritas Ukraina mengatakan ada 60 pelanggaran dari gencatan senjata Kamis lalu, banyak yang dilakukan dengan senjata berat.

Para pemimpin dari dua daerah pro-Rusia, yang menyebut diri mereka Republik Rakyat Luhansk dan Donetsk, mengklaim jika Ukraina merencanakan serangan militer besar-besaran di wilayah itu.

Baca Juga: Ukraina Bisa Panas Dingin Dibuatnya, Senjata 'Mengerikan' Rusia Sudah Keluar Kandang, Konon Sudah Diuji Coba dengan Negara Tetangga Ukraina Ini, Hasilnya Memuaskan!

Baca Juga: Gelagat Vladimir Putin Mulai Tekuak, Dibongkar Oleh Prancis, Konon Rusia Sudah Siap Tarik Pasukannya Jika Hal Ini Telah Selesai, Citra Satelit Ungkapkan Fakta Ini

Jumat kemarin mereka menyusun evakuasi massal warga ke Rusia, sementara mereka menginstruksikan para pria untuk tetap di tempat dan mengangkat senjata.

Pejabat Ukraina berulang kali menyangkal ada rencana tersebut.

Jumat kemarin, kepala Dewan Keamanan Nasional Ukraina, Oleksiy Danilov, mengatakan: "Ada bahaya besar dari Federasi Rusia yang di sana akan memprovokasi beberapa hal. Mereka bisa melakukan hal-hal yang tidak ada hubungannya dengan militer kami."

Danilov tidak menyediakan bukti tapi menambahkan: "Kami tidak bisa mengatakan apa tepatnya yang mereka lakukan, apakah meledakkan bus berisi orang-orang yang berencana dievakuasi ke wilayah Rostov, atau meledakkan rumah, kami tidak tahu."

Danilov berbicara beberapa jam setelah ledakan misterius dalam kendaraan milik pejabat senior di kota Donetsk, dekat dengan pangkalan militer pasukan separatis.

Pemimpin wilayah tersebut, Denis Pushilin, menyebutnya sebagai aksi terorisme.

Namun otoritas Ukraina dan pejabat barat mengatakan hal itu adalah provokasi buatan -- dirancang untuk pembenaran atas intervensi Rusia.

Baca Juga: Bak Seolah Bocorkan Situasi Asli di Ukraina, Tentara Rusia Terciduk Panik Seolah sedang Berperang Ketika tengah Siaran dengan Wartawan

Baca Juga: Saat Seisi Bumi Ketar-ketir dengan Situasi di Ukraina, Siapa Sangka Taiwan Juga Sedang Memanas, China Kerahkan Pasukan di Darat, Laut, dan Udara?

Setelah cukup diam beberapa waktu tahun ini, garis kontak telah lebih aktif dalam beberapa hari terakhir -- dengan masa depan pemecahan wilayah Ukraina menjadi terjerat dalam berbagai keluhan dan tuntutan Rusia yang jauh lebih luas.

Apa yang sudah dilihat Donbas?

Perang pecah di tahun 2014 setelah pemberontak yang didukung Rusia berhasil menguasai gedung-gedung pemerintahan di kota-kota sepanjang Ukraina timur.

Pertarungan intens meninggalkan porsi dari wilayah timur Luhansk dan Donetsk dari Donbas terjerat dalam tangan separatis dukungan Rusia.

Rusia juga menganeksasi Krimea dari Ukraina tahun 2014 dalam sebuah gerakan yang menimbulkan kecaman global.

Wilayah yang dikendalikan separatis di Donbas menjadi dikenal sebagai Republik Rakyat Luhansk (LPR) dan Republik Rakyat Donetsk (DPR).

Pemerintahan Ukraina di Kiev menegaskan bahwa kedua wilayah tersebut sebenarnya diduduki Rusia.

Baca Juga: Pantas Saja Koar-Koar Paling Keras Soal Skenario Perang Rusia-Ukraina, Tak Disangka di Balik Semua Itu Barat Justru yang Dapat Untung Paling Banyak, Ini Alasannya!

Baca Juga: 'Mereka Menembak, Kami Sembunyi': Cerita Mengerikan Bagaimana Warga di Garis Terdepan Ukraina Sambung Nyawa Setiap Hari di Tengah Bombardir Pasukan Tak Dikenal Rusia Ini

Namun kedua wilayah yang memerdekakan diri itu tidak diakui oleh pemerintah mana pun, termasuk Rusia.

Sedangkan Ukraina menolak untuk berbicara langsung dengan salah satu republik separatis.

Perjanjian Minsk II tahun 2015 memimpin pada kesepakatan gencatan senjata yang rentan, dan konflik terpusat dalam medan perang statis sepanjang Garis Kontak yang memisahkan pemerintah Ukraina dan wilayah yang dikendalikan separatis.

Kesepakatan Minsk (dinamakan dari ibu kota Belarusia di mana kesepakatan diraih) melarang penggunaan senjata berat di dekat Garis Kontak.

Bahasa di sekitar konflik dengan berat terpolisisasi.

Pemerintah Ukraina menyebut pasukan separatis "penjajah".

Media Rusia menyebut pasukan separatis "militan" dan mempertahankan bahwa mereka adalah warga lokal melindungi diri melawan pemerintah Kiev.

Lebih dari 14.000 warga telah meninggal dalam konflik di Donbas sejak 2014.

Baca Juga: Taktik Perang Mematikan Vladimir Putin untuk Serang Ukraina Terungkap, Pengamat Sebut Rusia Contek Taktik NATO Tahun 1999 ini

Baca Juga: Rencana Rusia untuk Kuasai Ibu Kota Ukraina bisa Gagal Total karena Ulah Tentaranya yang Punya Moral Memalukan ini

Ukraina mengatakan 1,5 juta warga telah dipaksa melarikan diri, dengan beberapa tetap tinggal di wilayah Donbas yang masih di bawah kendali Ukraina dan hampir 200.000 menempati kembali di wilayah Kiev yang lebih luas.