Find Us On Social Media :

Misteri Mumi Pakistan Berusia 2.600 Tahun yang Dijual di Pasar Gelap, Benarkah Ini Mayat Putri Raja Xerxes Yang Agung dari Persia? Analisis dari Para Ilmuwan Ini Sungguh Tak Terduga!

By K. Tatik Wardayati, Selasa, 14 Desember 2021 | 15:40 WIB

Mumi yang diduga adalah putri Persia dan dijual di pasar gelap Pakistan, benarkah?

Intisari-Online.com – Harta karun memang selalu menarik perhatian dan rasa ‘memiliki’ pun semakin besar pada hati para penjarah.

Tetapi mungkin yang Anda bayangkan adalah harta karun semacam, emas, entah dalam bentuk batangan atau perhiasan, atau barang-barang perak atau guci.

Bagaimana bila yang dijarah adalah mumi?

Pada Oktober 2000, pihak berwenang Pakistan mengetahui ada seorang penduduk yang mencoba menjual mumi seharga $11 juta (sekitar Rp158 miliar) di pasar gelap.

Baca Juga: Tiga Mumi Mesir Kuno Berlidah Emas Ditemukan, Arkeolog Ungkap Fungsi dari Lidah Berlapis Kertas Emas Tersebut

Akhirnya penjual itu dibawa untuk diinterogasi dan mengatakan kepada polisi bahwa dia memperoleh mumi itu dari seorang pria Iran.

Mumi itu diduga ditemukan setelah terekspos saat terjadi gempa bumi.

Mereka kemudian memutuskan untuk menjual mumi dan membagi hasilnya di antara mereka.

Mumi itu kemudian dibawa ke Museum Nasional Karachi, lalu diperiksa secara menyeluruh oleh para pejabat museum.

Baca Juga: Berkuasa Hingga Lebih dari 3.000 Tahun, Tetapi Apa yang Terjadi pada Periode Pradinasti Firaun di Mesir Kuno? Salah Satunya Perbedaan dalam Pemakaman, Begini Cara Mereka Perlakukan Mayat