Find Us On Social Media :

Bak Pembangkit Tenaga Listrik, Inilah Kisah Mekatilili, Pejuang Kemerdekaan Wanita Kenya yang Berikan 'Tamparan' pada Seorang Administrator Kolonial Inggris

By K. Tatik Wardayati, Kamis, 18 November 2021 | 15:35 WIB

Mekatilili wa Menza, pejuang kemerdekaan wanita Kenya.

Intisari-Online.com – Bagaimana pun kita harus berani untuk memperjuangkan keadilan dan kemerdekaan negara dari cengkeraman kolonialisme, seperti yang dilakukan oleh para pahlawan Nasional Indonesia.

Adalah Mekatilili, seorang wanita yang luar biasa.

Dia memainkan peran penting dalam kemerdekaan Kenya dari cengkeraman pemerintahan kolonial.

Mirip dengan apa yang dilakukan oleh Rosa Parks, hampir 50 tahun kemudian di Amerika Selatan.

Baca Juga: Kisah Keluarga Sasson, Para 'Sultan' Yahudi Kaya Raya dari Zaman Kuno Kerajaan Israel yang Menggurita hingga Sekarang dengan Bisnis Global, Termauk Dirikan Pos Perdagangan di Indonesia

Mekatilili wa Menza, nama lengkapnya, bukanlah sembarang wanita, dia bak pembangkit tenaga listrik.

Dia adalah seorang wanita yang didorong oleh keadilan, dan dia memahami perlunya melestarikan praktik budaya.

Mekatilili ‘membangunkan’ masyarakat Pesisir Kenya untuk mengusir kolonial Inggris.

Mekatilili adalah seorang Giriama, salah satu dari sembilan subkelompok komunitas Mijikenda yang berbasis di pesisir Kenya.

Baca Juga: Sering Dianggap Kolonialisme Abad Ke-21 Dengan Diplomasi 'Jebakan Utang', Data Ini Tunjukkan Jika Belt and Road Initiative China Malah Memang Membantu Benua Afrika, Bukan Ambisi Menguasai Dunia