Find Us On Social Media :

Tak Ada Angin Tak Ada Hujan, Jokowi Tiba-tiba Nyatakan Ia Kecewa Berat dengan BUMN, 'Enggak Ada Respons ke Sana…'

By May N, Sabtu, 16 Oktober 2021 | 17:29 WIB

Presiden Jokowi memberikan pengarahan didepan alumni peserta PPRA dan PPSA Lemhannas di Istana Merdeka, Jakarta, Rabu (13/10/21)

“Bukain ke Bangladesh, bukain ke India, data pun sendiri, Perdana Menteri Narendra Modi, di sini enggak merespons bagaimana, sampai nanyain dua kali ke saya, enggak kirim tim ke sini. Enggak ada tindak lanjut,” ujar dia.

Jokowi juga menyoroti terkait ketahanan pangan.

Menurutnya, ketahanan pangan sangat penting bagi suatu negara di tengah perubahan iklim.

“Dan sudah diprediksi akan terjadi krisis pangan, ya ini kesempatan kita,” ujar dia.

Namun, dia menyayangkan kurangnya peran BUMN dalam memanfaatkan situasi tersebut di Indonesia.

Baca Juga: Pekan Olahraga Nasional XX di Papua Dibuka Hari Ini oleh Presiden Joko Widodo, Kenali 7 Makanan Khas Papua, Mulai dari Papeda Hingga Sate Ulat Sagu

Padahal, menurut Jokowi, berbagai wilayah Indonesia memiliki hamparan lahan datar yang sangat luas dan air yang melimpah, misalnya di Merauke, Mapi, dan Boven Digoel.

“Tanah masih luas sekali, masih gede sekali, tapi yang merancang jangan kecil-kecillah. BUMN masa hanya buat kecil-kecilan. Kecil-kecil pun enggak jadi lagi. Buat yang gede sekalian berpartner,” kata dia.

Ingin mendapatkan informasi lebih lengkap tentang panduan gaya hidup sehat dan kualitas hidup yang lebih baik?Langsung saja berlangganan Majalah Intisari. Tinggal klik di sini