Find Us On Social Media :

Masakan India yang Enak Jadi Menyebalkan Bila Bikin Noda di Baju, Begini Cara Mudah Hilangkan Noda Kunyit pada Pakaian Anda, Cukup Ikuti Langkah-langkah Ini

By K. Tatik Wardayati, Kamis, 30 September 2021 | 13:35 WIB

Begini cara menghilangkan noda kunyit pada pakaian.

Ini karena intensitas warna dan fakta bahwa kunyit mengandung sejumlah kecil tanin, senyawa alami yang mengikat warna dengan senyawa lain.

Ada beberapa strategi yang sangat efektif untuk memerangi noda membandel ini.

Bila pakaian Anda terkena noda kunyit, ini langkah-langkah yang bisa Anda lakukan, seperti dilansir dari tasteofhome:

Jangkan khawatir, baju Anda tidak rusak, apalagi jika Anda bertindak cepat.

Tidak hanya untuk pakaian, teknik ini juga bisa Anda terapkan pada handuk, seprei, atau kain lainnya.

Gunakan sendok untuk menghilangkan sisa residu.

Baca label pada pakaian Anda. Beberapa kain, seperti sutra, yang sangat halus, membutuhkan perawatan khusus. Maka pastikan untuk mengikuti petunjuk pada label.

Jika pakaian hanya bisa di-dry clean, maka jangan mencucinya dengan mesin cuci.

Bawalah pakaian ke dry clean profesional, atau gunakan sistem pembersihan kering di rumah. Anda juga  harus melakukan tes titik sebelum mengoleskan penghilang noda atau deterjen pada kain sutra.

Baca Juga: Beruntung Kalau Punya Pohon Sirsak di Rumah, Rupanya Gunakan Daun Sirsak Setiap Hari Ampuh Basmi Penyakit Mematikan Ini, Tapi Ingat Efek Sampingnya Juga!