Find Us On Social Media :

Sampai Picu Lahirnya Simbol Perlawanan Baru Rakyat Palestina, Kisah Napi yang Kabur 'Hanya' Bermodal Sendok Ternyata Pernah Dua Kali Terjadi di Indonesia, Penjara Legendaris Ini Jadi 'Inspirasinya'

By Khaerunisa, Senin, 20 September 2021 | 19:40 WIB

Ilustrasi penjara

Intisari-Online.com - Baru-baru ini, terungkap 6 orang tahanan Palestina berhasil meloloskan diri dengan cara yang unik dari Penjara Gilboa.

Pada Senin (6/9/2021), mereka berhasil melarikan diri melalui terowongan di kaki wastafel, dan uniknya mereka melakukannya dengan memanfaatkan sendok.

Mereka menggali lubang ke bagian luar penjara dengan menggunakan perkakas makan.

Pengacara salah seorang buronan pada Rabu (15/9/2021), mengatakan bahwa kliennya, Mahmud Abdullah Ardah, mengungkapkan ia menggali terowongan dari selnya menggunakan sendok, piiring dan pegangan ketel.

Baca Juga: Sampai Bikin Perusahaan Jam Rugi Puluhan Triliun dan Pejabat Elite Diseret ke Penjara, Jempol Netizen China Ini Mendadak 'Sakti' Cuma Gara-gara Keisengan Ini

Ia mengungkapkan Ardah telah menggali jalan keluar dari penjara tersebut sejak Desember.

Kisah napi yang berhasil meloloskan diri dengan cara unik itu pun sampai memicu lahirnya simbol perlawanan baru, yang tak lain adalah sendok makan.

Sejak terungkap peristiwa itu, tagar “Sendok Ajaib” bersliweran di media sosial sebagai bentuk kebebasan.

Sendok pun kerap dibawa dalam demonstrasi di luar territorial Palestina, termasuk pada unjuk rasa mendukung tahanan yang dipenjara oleh Israel.