Find Us On Social Media :

Sok Koar-koar Menentang Invasi Indonesia di Timor Leste, Inilah Sosok Politisi Australia 'Bermuka Dua' yang Sempat Hasut Indonesia untuk Caplok Timor Leste

By Khaerunisa, Selasa, 7 September 2021 | 21:15 WIB

Ilustrasi Timor Leste

Baca Juga: Kreatif! Daripada Dibuang Percuma, Perawat Rumah Sakit Ini Rangkai Sisa Botol Vaksin Covid-19 Jadi Lampu Gantung yang Indah, Makna di Baliknya Bikin Haru-Biru!

Kemudian Peacock mengumumkan pengakuan de facto atas kedaulatan Indonesia atas Timor Timur pada Januari 1978, dengan Australia menyatakan siap untuk negosiasi di Laut Timor.

Pada bulan Desember 1978, Peacock mengaitkan pengakuan de jure atas pengambilalihan Indonesia dengan dimulainya pembicaraan tentang batas-batas dasar laut.

Selama tahun-tahun tersebut, pemerintah Australia secara aktif mendukung rezim Suharto di arena domestik dan internasional, menyangkal bukti pelanggaran dan meremehkan mereka yang mengklaim sebaliknya.

Seperti yang terjadi pada awal 1977, ketika sebuah laporan berdasarkan wawancara dengan para pengungsi Timor di Portugal diungkap oleh mantan diplomat dan petugas intelijen James Dunn

Baca Juga: Aktivitasnya Tertutup Kabar Taliban, Siapa Sangka Iran Diam-diam Punya Perlengkapan Mematikan, Hanya Butuh Beberapa Minggu Bisa Ciptakan Senjata yang Bikin Amerika Ketar-ketir

Itu berisi laporan tentang pembantaian, kekerasan seksual, kelaparan yang dipicu dan pelanggaran hak asasi manusia lainnya.

Peacock menanggapinya dengan mempertanyakan kredibilitas laporan tersebut.

Kemudian, ketika Dunn membawanya ke sejumlah negara Eropa dan AS, Peacock juga mengungkapkan penolakannya dengan menggambarkan klaim tersebut sebagai "sangat dibesar-besarkan", serta menghalangi pemerintah Belanda untuk memulai penyelidikan internasional.

Narasi penyangkalan mengenai situasi di Timor Timurseperti itu terus berlanjut sepanjang periode Peacock sebagai menteri luar negeri.

Baca Juga: Pasti Akan Dibuang Jika Sudah Busuk Seperti Ini, Ternyata Bumbu Ini Jika Sudah Busuk Malah Bisa Bermanfaat Usir Hewan Pengganggu Rumah Ini

(*)