Find Us On Social Media :

Pertempuran Shanghai, Ketika Jepang Secara Brutal Serang China dengan Kekuatan Militer yang Lebih Besar, Dilawan dengan Kecerdikan China Pindahkan Industri Penting, Berhasilkah?

By K. Tatik Wardayati, Jumat, 23 Juli 2021 | 13:30 WIB

Pertempuran Shanghai, perlihatkan kebrutalan Jepang melawan China.

Intisari-Online.com – Bentrokan besar pertama pasukan Kekaisaran Jepang dan Tentara Republik Nasional China selama Perang China-Jepang Kedua pada tahun 1937, tercatat sebagai Pertempurna Shanghai, atau dikenal juga sebagai Pertempuran Songhu.

Selama serangan Jepang itulah, kekuatan mengerikan dari Tentara Jepang terungkap.

Ternyata, Jepang jauh lebih unggul dalam kekuatan udara dan jumlah pasukan tempur.

China tak berdaya menghentikan pasukan Jepang untuk menduduki Shanghai.

Baca Juga: Memasuki Teater Pasifik di Perang Dunia II dengan Gagah Berani, dengan Cepat Pasukan Australia Justru Dipercundangi Jepang dan Tercerai Berai Jadi Tahanan Perang Jepang di Pulau Jawa

China harus lebih berani untuk mencgah invasi Jepang di ibukota.

Namun, meskipun berani melawan Jepang, China tetap berada di pihak yang kalah.

Sejak tahun 1932, Jepang telah melakukan upaya ke wilayah China, yang membuat orang China tidak asing lagi dengan kekuatan militer Jepang.

Mereka mencoba melindungi industri-industri penting dengan memindahkannya dari ibu kota dan masuk ke pedalaman China.

Baca Juga: Kisah Pilot Leonard Birchall ‘Juruselamat Ceylon’, Cegah Terulangnya Pearl Harbor dari Serangan Mendadak Jepang, Namun Dia Disiksa Secara Brutal di Tahanan Perang Jepang