Banyak Makanan di Rumah Baju Anak Cepat Kena Noda? Ini Cara Mudah Mengatasi Noda di Baju Anak

Khaerunisa

Penulis

Cara mengatasi noda pakaian anak

Intisari-Online.com - Selama Bulan Ramadhan hingga merayakan Hari Raya Idul Fitri, biasanya ada lebih banyak makanan di rumah kita.

Berbagai jenis makanan tersedia, mulai dari makanan manis, asin, hingga pedas.

Itu merupakan salah satu kekhasan dalam suasana Bulan Ramadhan dan Idul Fitri yang senantiasa kita rindukan.

Namun, bagi Anda yang punya anak kecil di rumah, mungkin itu bisa menjadi lebih "berisiko".

Baca Juga: Suka Bikin Jengkel, Begini Cara Membersihkan Noda Kuning Pada Bagian Ketiak Pakaian dengan Bahan yang ada di Dapur

Noda makanan mungkin akan lebih mudah tersebar di mana-mana, mulai ruangan-ruangan di rumah Anda hingga baju-baju di kecil.

Jika Anda mengalaminya, jangan khawatir! Anda bisa membiarkan si kecil bereksplorasi, sementara urusan noda di pakaian mereka, ada solusinya!

Lalu bagaimana cara cepat mengatasi noda di baju si kecil?

Untuk itu, Anda bisa mengatasinya berdasarkan jenis noda yang menempel di pakaian mereka.

Baca Juga: Simbol Kebanggaan, Gairah, dan Ketekunan, Inilah Kisah Nancy Harkness Love, Pilot dan Komandan Perang Dunia II, Meski Pada Awalnya Lamarannya Ditolak Karena Dia Wanita

Melansir Wonderwall, berikut ini cara mudah mengatasi noda di baju anak:

1. Noda susu

Mengandung protein segar, noda susu pertama-tama perlu dibersihkan dengan cara merendamnya dan menggosok noda dengan air dingin sebelum dicuci.

Perlu diingat, jangan menggunakan air panas untuk membersihkan noda yang dihasilan tumpahan susu.

Itu karena air panas akan memasak protein di baju si kecil sehingga noda justru semakin sulit dihilangkan.

Jika Anda mencucinya ketika noda sudah kering, maka kikis kotoran terlebih dahulu baru rendam dalam air dingin dan deterjen cair selama sekitar 30 menit.

Setelah itu, barulah mencucinya dengan air hangat.

Baca Juga: Kucing Tiga Warna; Makanan Berikut Ini Bisa Jadi Racun bagi Calico

2. Noda cokelat

Cokelat biasanya merupakan salah satu makanan favorit anak-anak. Maka, saat ada cokelat di depan mereka, tentu dengan cepat mereka akan menjangkaunya.

Tapi, cemilan yang satu ini juga yang paling sering meninggalkan noda di baju anak.

Jika terjadi, maka bersihkan dengan buang sisa cokelat di kain menggunakan sendok, lalu air dingin.

Bilas bagian belakang area yang terkena noda, kemudian gosok perlahan noda coklat dengan deterjen cair.

Biarkan selama 15 menit sebelum merendam pakaian dalam air dingin.

Merendamnya pun dilakukan sekitar 15 menit. Selanjutnya bilas sampai bersih dengan mengulangi sesuai kebutuhan.

Pastikan noda benar-benar hilang sebelum dikeringkan. Jika noda minyak masih timbul, gunakan sabun cuci piring ke noda dan cuci dengan air panas.

Baca Juga: Keberhasilannya Diagung-agungkan di Rusia, Ternyata Yuri Gagarin Juga Dianugerahi Penghargaan oleh Presiden Soekarno, Kini Patungnya pun Ada di Indonesia

3. Noda selai dan jeli

Selain coklat, ini juga biasanya jadi cemilan favorit anak-anak.

Untuk membersihkan noda selai dan jeli, kikis kelebihan selai atau jeli menggunakan sendok.

Bentuk pasta kental dengan menggunakan 3 sendok makan soda kue dan 1 sendok makan air.

Lapisi area bernoda dengan pasta tersebut dan biarkan mengering setidaknya selama 15 menit.

Kemudian, bilas dengan air hangat dan gosokkan beberapa tetes detergen ke noda.

Diamkan selama 15 menit. Jika sudah, bilas lagi dengan air panas.

Apabila noda masih ada, Anda bisa coba gunakan bahan pemutih lembut (air lemon atau cuka putih) untuk menghilangkan noda.

Semprotkan larutan tersebut ke area bernoda dan biarkan di bawah sinar matahari selama 10-15 menit. Bilas seperti biasa.

Baca Juga: Belajar dari Sejarah Bagaimana Kapal Selam Hilang Hitemukan, Inilah kisah USS Thresher, Kapal Selam AS yang Pernah Hilang Lalu Ditemukan di Samudera Atlantik, Begini Kondisinya saat Ditemukan

4. Noda saus tomat

Untuk mengatasi noda tomat di baju anak, seperti beberapa noda lainnya, pertama Anda perlu buang sisa saus tomat dari kain menggunakan sendok.

Alirkan air dingin melalui bagian belakang noda secepat mungkin untuk memaksa noda keluar melalui kain, alih-alih mengalirkannya lebih dalam dari depan.

Kemudian gosokkan perlahan detergen cair ke noda dengan gerakan melingkar mulai dari luar dan ke dalam, untuk meminimalkan penyebaran noda.

Untuk pakaian putih, gunakan bahan pemutih yang lembut seperti cuka putih, air lemon, atau hidrogen peroksida. Bilas sampai bersih.

Baca Juga: Sejarah Timor Leste Pernah Diinvasi Indonesia di Era Orde Baru, Tak Disangka Begini Sosok Presiden Soeharto di Mata Tokoh Timor Leste Ini

5. Noda minyak dan mentega

Ada trik khusus untuk mengatasi noda minyak dan mentega, yaitu dengan menggunakan tepung terigu, bedak bayi, pati jagung atau pemanis buatan.

Taburkan bahan tersebut yang Anda miliki di rumah pada kedua sisi noda, lalu diamkan selama 30 menit.

Selanjutnya, singkirkan bedak, dan noda minyak dan mentega seharusnya telah memudar atau hilang.

Maka, langkah selanjutnya adalah menggosoknya dengan cairan pencuci piring dan bilas dengan air panas. Ulangi sesuai kebutuhan.

Baca Juga: Wanita Ini Berhasil Turunkan Berat Badannya Hingga 54 Kg, Ini 3 Tips Sukses yang Dibagikannya!

(*)

Ingin mendapatkan informasi lebih lengkap tentang panduan gaya hidup sehat dan kualitas hidup yang lebih baik?Langsung saja berlangganan Majalah Intisari. Tinggal klik disini

Artikel Terkait