Find Us On Social Media :

Dikenal Pintar Jiplak Barang Orang, Rupanya Tindakan China Jiplak Jet Tempur Rusia Membuat Negeri Panda Kena Batunya, Ada Konsekuensi Mengerikan yang Diterima China

By Afif Khoirul M, Rabu, 31 Maret 2021 | 09:39 WIB

Shenyang J-15 mirip Su-33

Intisari-online.com - China mungkin adalah negara paling sempurna dalam membuat tiruan.

Hal ini dibuktikan dengan banyaknya tiruan barang hampir diseluruh dunia semuanya berasal dari China.

Bahkan senjata militer pun bisa juga di jiplak oleh negeri panda tersebut.

Menurut 24h.com.vn, China pernah mencoba menjiplak jet tempur Su-35 milik rusia dengan jet tempur buatannya J-15.

Baca Juga: Padahal Masih Dirahasikan, Terkuak Inilah 4 Jalur Penyebaran Virus Corona yang Bocor dari Draf Dokumen WHO yang Dikumpulkan dari China

Namun, meski berhasil membuat tiruan Su-35, ternyata ada konsekuensi serius yang diperoleh China, karena tiruannya tidak sempurna.

Hal itu dilaporkan pada 2019 lalu, saat kapal induk China Type 001A sedang menjalani pengujian akhir dan segera dioperasikan.

Ini merupakan kapal induk buatan China pertama yang dibuat sendiri dengan kemampuan membawa 40 jet tempur.

Namun, yang jadi masalah adalah jumlah jet tempur J-15 buatan China.

Baca Juga: Lebih dari 200 Kapal China Dituduh Kembali Nyelonong di Wilayah Sengketa Ini, Bikin Militer Filipina Keluarkan Jet Tempur Mematikan Ini, Langsung Kocar-kacir!