Find Us On Social Media :

Tidak Ada Angin Tidak Ada Hujan, Pesawat Pembom Rusia Hadir di Atas Laut Jepang Setelah Ikat Persekutuan dengan China, Ternyata Begini Kuatnya Militer Rusia

By Maymunah Nasution, Jumat, 12 Maret 2021 | 06:00 WIB

Pesawat pembom Rusia Tupolev Tu-95

Intisari-online.com - Baru-baru ini, pesawat bom Rusia hadiri perairan Pasifik.

Dua pembom pembawa rudal strategis Tu-95MS melakukan penerbangan terjadwal di atas Laut Jepang dan Samudra Pasifik Barat Laut.

Hal itu dilaporkan Kementerian Pertahanan Rusia pada Kamis 11/3/2021.

"Melakukan penerbangan terjadwal di wilayah udara di atas perairan netral. Jet tempur Su-35S dari Angkatan Udara Rusia mengawal pembom," kata Kementerian Pertahanan Rusia, seperti dikutip TASS.

Baca Juga: Pentagon Merasa Terancam, Militer AS Punya Rencana Besar untuk Menghancurkan Ratusan Kapal Tiongkok dan Tank Rusia, Begini Ancang-ancang Mereka

Di beberapa bagian rute, "pembom pembawa rudal strategis Rusia dikawal oleh jet tempur F-15 Angkatan Udara Jepang," ungkap Kementerian Pertahanan Rusia dalam sebuah pernyataan.

Penerbangan pembom strategis Tu-95MS berlangsung lebih dari sembilan jam.

Penerbangan tersebut berlangsung dengan kepatuhan ketat terhadap aturan internasional penggunaan wilayah udara, Kementerian Pertahanan Rusia menekankan.

Pesawat dari Divisi Penerbangan Jarak Jauh Rusia secara rutin melakukan penerbangan di atas perairan netral Arktik, Atlantik Utara, Laut Hitam, Laut Baltik, dan Samudra Pasifik, Kementerian Pertahanan Rusia menambahkan.

Baca Juga: China Makin Siap Singkirkan AS di Manapun Mereka Berkuasa, Kini Gandeng Musuh Abadi Paman Sam, 'Kita Punya Tanggung Jawab Mempertahankan Perdamaian Dunia'