Find Us On Social Media :

Ngeri, Jika Kim Jong-Un Benar-benar Lengser dan Korea Utara Jadi Kacau, China, Amerika dan Korea Selatan Tidak Segan-segan Lakukan Hal-hal Ini

By Maymunah Nasution, Jumat, 1 Mei 2020 | 19:54 WIB

Kim Jong Un 'melarikan diri dari ibukota Korea Utara untuk menghindari virus corona'

Intisari-online.com - Pergantian kepemimpinan adalah isu panas terkait Korea Utara untuk saat ini.

Para ahli mengatakan Pyongyang akan lakukan pergantian pemimpin layaknya negara lainnya.

Namun jika tidak, layaknya bom waktu, akan ada malapetaka yang terjadi sampai-sampai China dan Amerika tidak akan segan lakukan hal-hal ini.

Sudah banyak yang memprediksi Korea Utara akan jatuh, berpuluh-puluh tahun lamanya prediksi tersebut tetap dilakukan.

Baca Juga: Harga Minyak Makin Tak Bernilai, Negara Paling Berbahaya di Dunia Ini Terpaksa Bongkar Brankas Emas, Harta Terakhir?

Ada yang berpikir hal tersebut akan terjadi setelah perang Korea berakhir pada 1953.

Yang lain berpikir Korea Utara akan 'mati' saat bencana kelaparan tahun 1990 atau ketika Kim Il-Sung meninggal tahun 1994.

Kemudian saat Kim Jong-Il meninggal pada tahun 2011, prediksi itu muncul lagi.

Tentunya saat ini setelah beredar kabar Kim Jong-Un sakit keras, prediksi ini akan terus-terusan ada.

Baca Juga: Tak Ada Kendaraan untuk Mudik, Perempuan Ini Nekat Pulang Kampung Berjalan Kaki Jombang - Pati, Akhirnya Pingsan Ditengah Jalan