Find Us On Social Media :

Gara-gara Sebuah Tragedi Kelam saat Dirinya Terjerat Sekte Pemujaan, 'Si Joker' Joaquin Phoenix Langsung Berubah Jadi Vegan

By Ade S, Jumat, 4 Oktober 2019 | 15:15 WIB

 

Intisari-Online.com - Aktor utama dalam film JokerJoaquin Phoenix ternyata pernah memiliki kisah yang sangat kelam hingga membuatnya menjadi vegan.

Aktor asal Amerika Serikat tersebut berubah menjadi sangat anti terhadap makanan dari hewan ketika dirinya mencoba melarikan diri dari sebuah sekte pemujaan di tahun 1977.

Joaquin mengaku kisahnya menjadi serang vegan berawal dari tragedi yang ia lihat ketika ia dan keluarganya berada di atas kapal kargo Miami, yang membawanya dari Venezuela untuk melarikan dari dari kehidupan sebagai anggota sekte Children of God.

Joaquin dan ketiga saudara kandungnya River, Rain, dan Liberty, saat itu melihat para nelayan mengambil hasil tangkapan mereka.

Baca Juga: Digambarkan Sebagai Psikopat, Joker Justru Lebih Pantas Dianggap Sebagai 'Hypersane' oleh Pakar, Jauh Lebih Menakutkan!

Para nelayan itu melemparkan ikan hasil pancingan ke tembok kapal yang terdapat paku.

Joaquin dan ketiga saudaranya merasa tindakan tersebut sangat kejam. Sebelumnya, mereka pernah memakan ikan-ikan hasil tangkapan nelayan tersebut. Namun, mereka tidak tahu dari mana ikan itu berasal dan bagaimana ikan-ikan tersebut didapatkan.

"Itu sangat kejam dan sadis," kata Phoenix tentang kenangan itu.

Ia juga bercerita, wajah sang ibu masih terbayang jelas dalam ingatannya ketika ia dan ketiga saudaranya menceritakan kejadian itu. Ia yakin sang ibu pernah melihat peristiwa yang sama.

Baca Juga: Dianggap Bisa Picu Kekerasan, Film Joker Tuai Kontroversi, Faktanya Senyuman Joker Bisa Menyebabkan Depresi Semengerikan Ini

"Saya ingat air mata mengalir di wajahnya. Dia tidak tahu harus berkata apa," ujar dia.

Dalam dua bulan, ia dan keluarganya pindah ke Florida dan menjadi seorang vegan hingga hari ini.

Melansir laman Hello Sehat, menjadi seorang vegan memang banyak manfaatnya. Berikut manfaat gaya hidup vegan:

1. Menurunkan berat badan

Reed Mangels, seorang ahli gizi berlisensi sekaligus dosen Ilmu Gizi di University of Massachusetts, Amerika Serikat, mengatakan diet vegan adalah solusi untuk menurunkan berat badan dengan hasil yang terpampang nyata.

Pasalnya, pangan nabati mengandung lebih sedikit kalori daripada bahan pangan hewani. Selain itu, asupan serat tinggi dari buah dan sayuran membuat Anda lebih cepat merasa kenyang sehingga meminimalisir keinginan ngidam dan ngemil.

Tumbuhan juga merupakan sumber utama vitamin, serat, dan antioksidan yang sangat baik untuk menjaga kesehatan secara keseluruhan.

Diet vegan yang tinggi serat dan kaya gizi penting juga terkait dengan penurunan risiko diabetes tipe 2.

Baca Juga: BERITA POPULER: Alasan Pelawak Ratmi B-29 Juga Dimakamkan di TMP Kalibata hingga Daftar Aplikasi yang Membawa Virus Joker untuk Ponsel

2. Risiko penyakit jantung yang lebih rendah

Selain memiliki berat badan yang lebih ideal, diet vegan juga bantu menurunkan kadar kolesterol total dan kolesterol jahat LDL dalam tubuh.

Pola makan berbasis sumber nabati juga membantu menstabilkan kadar gula dan tekanan darah dalam taraf sehat.

Konsumsi biji-bijian utuh, kedelai, dan kacang-kacangan yang juga menjadi prinsip diet Mediterania dapat melindungi tubuh dari risiko penyakit jantung.

Banyak orang percaya, hal ini disebabkan vegan tidak mengonsumi lemak jenuh ataupun bahan kimia berbahaya yang kini banyak ditemukan pada daging atau produk berbahan susu.

3. Menurunkan risiko kanker

Sayuran dan buah-buahan mengandung banyak zat gizi yang dapat melindungi tubuh dari kanker.

Salah satu kandungan zat gizi yang ada dalam sayuran dan buah-buahan adalah fitokimia kompleks yang telah diketahui berguna mencegah kanker.

Baca Juga: Pelaku Rudapaksa Terhadap 9 Anak di Bawah Umur di Mojokerto Tak Sudi Dijatuhi Hukuman Kebiri Kimia

Fitokimia adalah antioksidan yang dapat melawan radikal bebas penyebab pembentukan sel kanker.

 

(Ariska Puspita Anggraini)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Kisah Tragis di Balik Gaya Hidup Vegan Joaquin Phoenix ".

Baca Juga: Pro dan Kontra Kebiri Kimia, Hukuman yang Diberikan Kepada Pelaku yang Perkosa 9 Anak di Mojokerto