Find Us On Social Media :

Simak Gaya Hidup Sehat Para CEO Kaliber Dunia Termasuk dari Indonesia, Ini Pilihan Aktivitas Mereka saat Libur

By K. Tatik Wardayati, Jumat, 20 September 2019 | 13:00 WIB

Salah satu bentuk olahraga para pekerja.

Intisari-Online.com – Sesibuk apapun kita bekerja, selalu disarankan agar kita tetap menjalankan pola hidup sehat.

Meski banyak anggapan juga kalau orang sibuk kerap kali memiliki masalah kesehatan.

Ini karena ketidakmampuan mereka dalam menyeimbangkan pekerjaan dengan aspek kehidupan, hingga kurang memperhatikan pola hidup sehat.

Seperti makan yang tidak teratur, tidak cukup istirahat, serta kurang berolahraga.

Baca Juga: ‘Ternyata Banyak Sekali Pekerjaan Istri Saya di Rumah’, Keterkejutan Seorang Suami yang Melihat Aktivitas Istrinya Melalui CCTV

Namun, hasil penelitian terbaru dari INSEAD, Temple University, dan Hong Kong University of Science and Technology yang dilansir Kompas.com, (14/11/2018) membantah hal tersebut.

Adapun penelitian yang diterbitkan dalam Journal of Consumer Research tersebut dilakukan dengan mengamati pola pikir orang-orang sibuk.

Para responden diminta untuk membuat serangkaian keputusan mulai dari pola makan, pekerjaan, dan tabungan di masa pensiun.

Hasilnya, orang-orang yang merasa dirinya sibuk cenderung membuat pilihan lebih baik dan lebih sehat dibanding rekan-rekannya.

Baca Juga: Demi Lebih Fokus Mengumpulkan Dragon Ball, Pria Ini Rela Keluar dari Pekerjaannya

Beranjak dari penelitian di atas, memang ada beberapa buktinya. Orang sibuk sekaliber Chief Excecutive Officer (CEO) ternama di dunia ternyata sadar akan pentingnya kesehatan.

Penelitian di atas ada benarnya. Ini bisa dilihat dari gaya hidup beberapa orang ternama.