Find Us On Social Media :

Zaskia Adya Mecca Kena Saraf Terjepit, Kenali dan Hindari Pemicunya

By Trisna Wulandari, Sabtu, 29 Juni 2019 | 12:30 WIB

Zaskia Adya Mecca

Tanda-tanda HNP

Perlu diketahui, HNP biasanya terjadi pada usia produktif 30-an hingga 40-an.

Orang yang lebih tua juga kian berisiko jika mereka terlibat dalam aktivitas fisik yang berat.

“Nyeri semakin menjadi ketika penderita batuk, bersin, atau bergerak pada posisi tertentu,” kata Frandy.

Kadang diikuti pula dengan melemahnya fungsi otot sehingga tak hanya nyeri, penderita juga sulit untuk bergerak, membungkuk, dan memindahkan barang.

Herniasi diskus ini juga membuat beberapa titik anggota tubuh mengalami sensasi kesemutan bahkan kaku di sekitar punggung, bahu, tangan, tungkai, dan kaki.

Baca Juga: Dari Tahi Lalat yang Berubah Hingga Sering Kesemutan, Inilah Gejala dari 12 Penyakit Serius yang Sering Terabaikan

Tergantung pada bagian mana diskus mengalami herniasi.

Bagian yang berdekatan atau berhubungan dengan saraf tulang belakang yang terjepit pasti akan mengalami dampaknya.

Nyeri yang dirasakan dapat menjalar dari bokong hingga ujung kaki.

Beberapa kasus HNP pada tulang belakang bagian bawah malah bisa menyebabkan penderita sulit mengontrol buang air besar dan kecil, akibat terjepitnya saraf pada bagian yang berhubungan dengan fungsi itu.

Lain cerita kalau HNP terjadi pada bagian tulang belakang leher alias herniasi servikal.

Umumnya penderita mulai merasakan nyeri pada tengkuk yang menjalar ke punggung dan bahu.

Baca Juga: Leher Anda Sakit? Ini 4 Cara Efektif Untuk Hilangkan Nyeri Leher

“Jika gejala sudah berat bisa disertai dengan kelemahan pada satu lengan, rasa nyeri maupun rasa terbakar pada leher dan lengan,” jelas Frandy lagi.

Frandy menjelaskan, nyeri HNP bisa dibedakan dengan nyeri punggung akibat cedera otot.

Pertama, dari intensitas nyerinya.

Secara umum, HNP menyebabkan intensitas nyeri yang sama ketika membungkuk ke depan dan kembali ke posisi tegak seperti semula.

Sedangkan, cedera otot mengalami nyeri yang lebih parah ketika kembali dari posisi membungkuk ke posisi tegak.

Baca Juga: Awas, Nyeri Pinggang Bisa Saja Indikasi dari Saraf Kejepit

Kedua, soal mati rasa dan kesemutan.

HNP menyebabkan nyeri beserta mati rasa dan kesemutan yang menjalar ke salah satu kaki.

Sedangkan cedera otot umumnya hanya nyeri di bagian pinggang saja.

Ketiga, HNP biasanya ditandai dengan kelemahan otot atau kaki, sedangkan cedera otot biasa tidak menimbukan hal ini.

Nyeri dari HNP juga biasanya memburuk ketika seseorang sangat aktif beraktivitas dan berkurang ketika ia beristirahat.

Tetapi batuk, bersin, dan duduk dapat semakin menekan saraf yang tadinya terjepit sehingga rasa sakit meningkat.