Find Us On Social Media :

Waspadai! Ternyata Kebiasaan Sehari-hari Ini Bisa Sebabkan Osteoporosis

By Katharina Tatik, Kamis, 18 April 2019 | 16:00 WIB

faktor yang menyebabkan pria rawan terkena osteoporosis

Intisari-Online.com – Memiliki tulang yang sehat tentunya diperlukan untuk mendukung tubuh yang baik.

Tulang juga berperan dalam melindungi organ dalam tubuh dan menyimpan kalsium.

Maka kesehatan tulang itu menjadi penting untuk dijaga sejak muda, agar tidak menimbulkan masalah di masa mendatang.

Anda mungkin sudah tahu bahwa tulang membutuhkan kalsium untuk menjaga kekokohannya.

Baca Juga : Siapa Sangka, Tempe yang Murah Meriah Itu Bisa Cegah Osteoporosis Hingga Turunkan Kolesterol

Tetapi tahukah Anda kalau beberapa gaya hidup ini bisa meningkatkan risiko terkena penyakit tulang osteoporosis?

Melansir dari Reader’s Digest, kebiasaan sehari-hari  ini dapat meningkatnya risiko Anda terkena osteoporosis.

Sering makan daging

Konsumsi daging terlalu banyak berarti sama saja dengan memaksa ginjal untuk bekerja kebih keras.

Pada kondisi ini ginjal akan mengeluarkan lebih banyak kalsium sehingga akan menurunkan kepadatan mineral pada tulang. Tentunya akan berakhir dengan osteoporosis.

Banyak konsumsi makanan asin

Asupan garam yang tinggi akan meningkatkan tekanan darah.

Saat ginjal bekerja mengeluarkan natrium, kalsium juga akan keluar melalui aliran darah.

Natrium yang berlebihan akan menyebabkan keropos pada tulang lebih dini, jadi Anda harus menakar penggunaan garam untuk setiap masakan ya.

Baca Juga : 3 Makanan Terbaik Lawan Osteoporosis, Pilihlah Pisang Berbintik