Find Us On Social Media :

Berhenti Konsumsi Karbohidrat Ternyata Ada Efek Sampingnya pada Tubuh Loh!

By K. Tatik Wardayati, Kamis, 11 April 2019 | 08:30 WIB

Pada beberapa hari awal menjalani pola makan rendah karbohidrat, tubuh kita memerlukan penyesuaian besar untuk mengganti bahan bakar favoritnya, cadangan glukosa dan glikogen, menjadi sumber lainnya.

Dalam kasus diet keto, berarti sumber utama diperoleh dari komponen yang dihasilkan dari pembakaran lemak.

Tubuh akan mulai terbiasa menggunakan bahan bakar baru tersebut setelah sekitar tiga atau empat hari. Setelah itu, sakit kepala mungkin tidak lagi Anda rasakan.

Baca Juga : Tak Perlu Dimusuhi, Karbohidrat Tidak Bikin Gemuk Kok

Lesu

Anda mungkin akan merasa kelelahan atau gemetar pada beberapa hari awal menjalani pola makan rendah karbohidrat.

Alasannya sama, yaitu karena tubuh Anda kehilangan bahan bakar utama yang biasa digunakan untuk menghasilkan tenaga.

Baca Juga : Benarkah Makan Karbohidrat Sebenarnya Bisa Bantu Kita Hidup Lebih Lama?