Advertorial
Intisari-Online.com – Karsen Smithey memang seorang kakak yang sangat sayang pada adiknya, Cash. Bocah usia 7 tahun dari Indiana, Amerika Serikat, itu juga sangat protektif pada adiknya.
Rupanya, Cash terlahir dengan bibir sumbing pada 2016 lalu. Dokter menyarankan agar bayi itu segera dioperasi.
“Kami tidak mengetahui hal itu hingga akhirnya Cash lahir. Kami pun membawanya ke Riley Hospital ketika ia baru berumur 4 hari,” cerita sang ibu Katie Smithey.
Katie dan suaminya pernah menjelaskan kondisi Cash pada Karsen. Bocah itu pun langsung ingin melakukan sesuatu untuk memperlihatkan pengertiannya.
Ia menambahkan, Karsen langsung menemuinya dan berkata: “Mama, aku akan melakukan sesuatu bagi Riley Hospital”.
(Baca juga: Hebat! Baru Berusia 10 Tahun, Tapi Gadis Cilik Ini Sudah Bisa Menggalang Dana untuk Donasi 1.000 Tas Sekolah)
Seperti dilansir dari situs Life Daily, Karsen ingin menggalang dana sebesar 300 dolar atau Rp3,9 juta untuk disumbangkan ke rumah sakit tersebut.
Dibantu ibunya, ia mulai menggalang dana setahun terakhir ini. Ternyata, ia berhasil melebihi target dengan mendapatkan dana 740 dolar atau Rp9,6 juta.
Sang ibu kemudian menghubungi Riley Hospital. Ia menjelaskan apa yang telah dilakukan oleh putranya dan juga keinginannya.
“Kami ingin melakukan sesuatu yang spesial. Kami membuat sebuah cek raksasa untuk ditandatangi oleh Karsen,” cerita Katie yang merasa bangga sebagai ibu.
Tidak hanya itu saja, ternyata putranya diajak untuk melihat-lihat seputar Riley Hospital. Jelas saja putranya itu sangat antusias dan senang. “Aku benar-benar sangat senang,” katanya.
(Baca juga: Mengagumkan! Anak Ini Menggalang Dana untuk Membeli Kursi Roda Baru Bagi Sahabatnya yang Lumpuh)
Penyerahan cek itu berlangsung pada 7 Agustus lalu. Cek itu diserahkan melalui program ChildLife di Riley Hospital.
Program ChildLife membantu keluarga merasa nyaman melalui pelayanan, seperti pengetahuan bagaimana mendiagnosisnya, terapi permainan, dukungan saudara, dan perayaan spesial.
“Kami sangat menghargai donasi kebaikan dari Karsen untuk Riley Hospital. Hadiahnya membuat pengaruh besar pada anak-anak dan keluarganya yang ada di rumah sakit ini. Itu akan selalu menjadi hal yang luar biasa melihat anak-anak di Riley dan saudaranya yang kembali ke rumah sakit untuk membantu mereka yang membutuhkan,” kata pihak Riley Hospital.