Advertorial
Intisari-Online.com - Ancaman Perang Dunia III mungkin akan selalu membayangi, mengingat berita terbaru seputar ancaman serangan dari Rusia atau Korea Utara.
Perang Dunia III mungkin tidak sejauh yang bisa dipikirkan orang Inggris.
Rasa takut akan serangan Rusia, Korea Utara atau China selalu ada saat hubungan antar negara tetap tegang.
Orang Inggris juga mungkin takut mereka akan menjadi sasaran serangan tanpa memiliki tempat untuk bersembunyi.
Namun, Inggris sepertinya sangat siap untuk serangan semacam itu di tahun-tahun sebelumnya, karena ada sejumlah bunker rahasia yang pernah dibuat dan masih ada hingga sekarang.
Sayangnya, mayoritas dari bunker-bunker tersebut sudah tidak digunakan lagi.
Berikut ini adalah beberapa bunker rahasia yang ada di Inggris:
1. Brackla, Bridgend
Terletak di bawah perumahan, bunker ini adalah bunker nuklir yang dibangun pada 1960-an.
Ini dirancang oleh Home Office sebagai tempat penampungan komando nuklir untuk digunakan oleh Militer Pertahanan, meskipun tetap terlantar selama lebih dari 20 tahun.
Baca Juga : Meski Keturunan Langsung Ratu Elizabeth II Mereka Ini Tak akan Pernah Mendapat Gelar Kerajaan, Mengapa?
Baca Juga : Inilah Sub-Brand Merek Xiaomi hingga Oppo yang Bikin Persaingan Ponsel Makin Panas
2. Markas besar pemerintahan pusat, Wiltshire
Dibangun 36 meter di bawah tanah, bunker itu digunakan sebagai markas darurat pemerintah di luar London jika terjadi serangan nuklir.
Bunker itu diambil alih oleh Depertemen Pertahanan pada tahun 1991 dan dinonaktifkan pada tahun 2017.
Desas-desus menunjukkan bunker itu bisa menjadi tempat penyimpanan data untuk perusahaan keuangan di kota atau gudang wine terbesar di Eropa.
3. Bunker Brighton Road, Horsham
Dibangun dengan pintu beton yang dilengkapidengan area dekontaminasi, bunker akan mampu melindungi hingga 22 orang di dalam saat terjadi serangan nuklir.
Sejak itu, bunker dijual ke pengembang dan bisa diubah menjadi flat.
Baca Juga : ‘Tidur dengan Musuh’: Ketika Wanita-wanita Prancis yang Dijajah Jerman Jatuh ke Pelukan Tentara Nazi
4. Drakelow Tunnels, Worcestershire
Awalnya bunker ini dibangun sebagai terowongan, kemudian dibangun kembali untuk menjadi lokasi fasilitas pemerintah dalam perlindungan serangan nuklir.
Sejak itu, bunker dijual kepada swasta.
5. Hack Green Secret Nuclear Bunker, Cheshire
Dulunya bunker nuklir pemerintah, sekarang terbuka untuk dinikmati publik.
6. Kelvedon Hatch Secret Nuclear Bunker, Essex
Bungker yang terletak di Brentwood ini digunakan selama Perang Dingin sebagai markas besar pemerintah.
Bunker ini dapat menampung ratusan orang hingga tiga bulan, tetapi sejak itu telah dinonaktifkan dan sekarang menjadi museum.
Baca Juga : Dato Sri Tahir Tukar Dolar Jadi Rupiah Senilai Rp12 Triliun, Ini Kekayaan dan Aset yang Dimilikinya
7.Kingsway Telephone Exchange, London
Bunker ini dulunya dibangun sebagai tempat perlindungan serangan udara pada tahun 1940-an.
Kemudian bunker digunakan sebagai pusat komunikasi, kantor pos, dan bar.
8. RAF Alconbury, Cambridge
Bunker ini dibuatdengan fasilitas dekontaminasidilengkapikomunikasi dan pasokan udara sendiri.
Ketika ditutup pada tahun 1991, ada rencana untuk mendesain ulang jika terjadi serangan atau bencana alam.
9.Region 6 War Room, Reading
Bunker dirancang untuk melindungi terhadap serangan nuklir sekuat Hiroshima dan Nagasaki, kemudian diambil alih menjadi perpustakaan Universitas.
Baca Juga : Link Live Streaming RCTI Indonesia Vs Hongkong: Pembuktian Bima Sakti
10. RNAD Coulport, Argyll
Awalnya bunker digunakan sebagai fasilitas penyimpanan selama Perang Dingin, namun saat ini digunakan untuk hulu ledak Trident.
11. PAWN, Worcestershire
Bunker ini dibangun pada 1960-an untuk perlindungan dari serangan nuklir, sekarang menjadi hotel.
12. York Cold War Bunker, York
Dibangun pada tahun 1961,bunker digunakan untuk memantau serangan nuklirdan tempat perlindungan.
Namun kini menjadi objek wisata dengan peninggalan Inggris.
Baca Juga : Sedang Hamil, Mengapa Anak Pangeran Harry dan Meghan Markle Kelak Tidak akan Mendapat Gelar Kerajaan?