Advertorial
Intisari-Online.com - Salah satu hal yang membahagiakan bagi orangtua adalah memiliki anak.
Ketika ibu mengandung, jenis kelamin bayi dalam kandungan selalu membuat penasaran apakah itu laki-laki atau perempuan.
Dokter dapat memberi tahu jenis kelamin seorang bayi yang belum lahir selama ultrasound.
Tapi, ternyata lewat tanda-tanda berikut ini kita dapat tahu jenis kelamin bayi dalam kandungan.
BACA JUGA:Ternyata Orang Kreatif Cenderung Idap Gangguan Mental, Kok Bisa?
1. Perubahan kulit
Jika kulit Anda menjadi berminyak, itu perempuan. Tapi jika kulit Anda tetap kering, maka itu laki-laki.
2. Jerawat
Mengandung seorang anak perempuan mungkin membuat Anda berjerawat. Sementara jika tidak, bisa berarrti Anda mengandung anak laki-laki.
3. Garis nigra
Garis nigra adalah garis lurus, beberapa wanita memilikinya di perut mereka.
Jika garis berhenti di bawah pusar, itu perempuan. Jika garis nigra berlanjut di atas pusar, maka itu laki-laki.
4. Tes baking soda
Campurkan dua sendok makan soda kue dengan air kencing Anda.
Jika berbuih, itu laki-laki. Jika tidak, itu perempuan.
BACA JUGA:(Video) Wanita Banyumas Meninggal Digigit Ular Kobra, Benarkah Garam Mampu Usir Ular?
5. Tekstur rambut
Rambut yang mengkilap dan tebal menandakan Anda memiliki anak laki-laki, sementara rambut yang lepek dan kusam menandakan datangnya seorang anak perempuan.
6. Distribusi berat badan
Jika berat badan Anda bertambah di seluruh tubuh, itu adalah tanda anak perempuan.
Jika semua kenaikan berat badan Anda terkonsentrasi di perut, seorang anak laki-laki sedang dalam kandungan.
7. Suhu kaki
Jika kaki Anda terasa dingin, itu laki-laki. Jika suhu tidak berubah, itu perempuan.
8. Pembengkakan kaki
Jika kaki Anda tetap berukuran sama dan tidak membengkak, itu adalah seorang anak perempuan.
Namun, jika kaki Anda membengkak bisa jadi itu anak laki-laki.
9. Mengidam makanan
Mengidam makanan asin menunjukkan anak laki-laki, sementara mengidam makanan manis berarti mengandung anak perempuan.
10. Sakit kepala
Jika Anda sering mengalami sakit kepala yang parah, seorang anak laki-laki dalam kandungan.
Jika tidak merasakan, ini bisa jadi anak perempuan.
BACA JUGA: Jangan Remehkan Benjolan di Pipi, Dikira Jerawat Ternyata Berujung Kematian