Intisari-Online.com – Akhir pekan (ditambah libur di hari Senin) sudah tiba.Pantai bisa menjadi tujuan liburan kali ini. Berlibur bersama teman atau keluarga ke pantai yang sudah direncanakan akan membuat proses liburan lebih menyenangkan.
(Baca juga: Pantai Mandaong, Tempat Berkumpulnya Pemuda Bacan dan Titik Berburu Sunset yang Tepat)
Jika ingin tetap sehat dan bahagia sambil berjemur matahari, berikut ini kiat sederhana yang bisa membantu Anda berlibur di pantai, seperti dilansir fitsugar.
Sediakan makanan ringan sehat. Mungkin kita tergoda makanan junk food yang dijual, lebih baik jangan beli. Karena hanya penuh dengan kalori, garam, dan gula. Lebih baik sediakan makanan sehat yang bisa memuaskan sepanjang hari.
Gunakan tabir surya. Liburan di pantai memang menyenangkan, tetapi matahari bisa menyebabkan kerusakan pada kulit. Gunakan tabir surya dengan SPF terbaik. Gunakan 30 menit sebelum terpapar sinar matahari, lalu gunakan lagi setiap dua jam untuk perlindungan yang maksimal.
(Baca juga: Ketenangan dan Suasana Pantai yang Romantis, Inilah yang Dicari Raja Salman di Pulau Dewat)
Jarak aman dari gelombang laut. Pastikan untuk dekat dengan penjaga pantai, jika kita berencana nongkrong di air sepanjang hari. Bisa saja kita lupa diri karena kesenangan, tiba-tiba saja air sudah pasang. Waspadai juga binatang laut yang mungkin merobek kulit, kutu laut, atau ubur-ubur.
Tetaplah bergerak. Meskipun hanya bermaksud santai di pinggir pantai dengan minuman atau bacaan sepanjang hari, tapi bergerak selama beberapa menit dapat membuat kita merasa berenergi dan optimis. Jika tidak tahu bagaimana memulainya, tetaplah bersenang-senang dan tetap aktif di pantai.
Hindari paparan matahari. Berjemur di matahari memang menyenangkan, tapi juga harus tahu kapan berhenti. Pastikan untuk membawa topi besar, kacamata hitam, dan pakaian untuk melindungi kulit kita yang berharga. Bawalah juga payung pantai. Ini cara yang bagus untuk tetap tenang dan tempat menyenangkan untuk pertemuan keluarga atau dengan teman.
Tetap terhidrasi. Hanya satu botol air manis tidak akan cukup untuk menjaga kita tetap terhidrasi sepanjang hari. Dalam keadaan normal, kita membutuhkan sekitar 2 liter air agar tetap terhidrasi. Tapi bila kita berada di luar, jumlah itu harus ditambah. Pertimbangkan untuk membawa cooler atau galon agar semua orang tetap terhidrasi sepanjang hari.
Bawalah perlengkapan pertolongan pertama. Kadang-kadang ada kejadian yang tidak direncanakan. Jagalah jangan sampai kecelakaan kecil merusak acara santai. Bawalah perlengkapan pertolongan pertama yang penting seperti perban, pinset, antibakteri, dan antihistamin.