Intisari-Online.com - Dinosaurus merupakan hewan yang diprediksi menghuniBumi sekitar 230 juta tahun lalu.
Namun sekitar 66 juta tahun yang lalu,dinosauruspunah.
Karena kepunahan hewan purba itu sudah terjadi jutaan tahun yang lalu, tentu saja apapun yang berkaitan dengandinosaurus begitu menarik perhatian.
Apalagi jikadinosaurus atau hewan purba lainnya ditemukan di zaman modern seperti sekarang.
Seperti yang terjadi baru-baru ini.
Dilansir daribbc.com pada Selasa (11/1/2022),Joe Davis, yang bekerja di Rutland Water Nature Reserve, mengungkap bahwa dia telah menemukan dinosaurus.
Dia pun langsung menelpon dewan daerah.
"Saya menelepon dewan daerah dan saya berkata saya pikir saya telah menemukan dinosaurus," jelas Joe Davis.
Selama pekerjaan lansekap di reservoir cadangan pada Februari 2021, dia melihat sesuatu yang aneh menyembul dari lumpur.
Tapi setelah diperhatikan baik-baik, itubukan dinosaurus.
Melainkansisa-sisa fosil predator laut sepanjang 10 meter yang disebut ichthyosaurus.
Dan itu adalah yang terbesar dari jenisnya yang pernah ditemukan di Inggris.
"Saya melihat ke bawah pada apa yang tampak seperti batu di lumpur dan saya mengatakan ini terlihat sedikit organik, sedikit berbeda," kata Davis
"Kemudian kami melihat sesuatu yang tampak hampir seperti tulang rahang."
Dewan tersebut berkata kepada Davis: "Kami tidak memiliki departemen dinosaurus di Dewan Kabupaten Rutland."
"Jadi kami harus meminta seseorang untuk menelepon Anda kembali."
Sebuah tim ahli paleontologi pun dibawa untuk melihat lebih dekat.
Baca Juga: Para Ilmuwan Marah Karena Fosil Dinosaurus Langka Dilelang Rp28 Miliar
Baca Juga: Bukan T-rex, Tapi Inilah Dinosaurus Terbesar dan Terberat yang Pernah Ditemukan
Hasilnya, para ahlimenyimpulkan bahwa itu adalah ichthyosaurus, sejenis predator laut berdarah panas yang bernapas di darat, tidak seperti lumba-lumba.
Ichthyosaurus punah sekitar 90 juta tahun yang lalu
Mereka bisa tumbuh hingga panjang 25 meter dan hidup antara 250 juta dan 90 juta tahun yang lalu.
Dr Dean Lomax, ahli paleontologi dari Universitas Manchester, didatangkan untuk memimpin upaya penggalian.
Dia menyebut penemuan itu benar-benar belum pernah terjadi sebelumnya.
Ini karena ukuran dan kelengkapannya.
Sehingga ini jadi salah satu penemuan terbesar dalam sejarah paleontologi Inggris.
"Biasanya kita memikirkan ichthyosaurus dan reptil laut lainnya yang ditemukan di sepanjang pantai Jurassic di Dorset atau pantai Yorkshire, di mana banyak dari mereka terpapar oleh erosi tebing."
"Di sini, di lokasi pedalaman sangat tidak biasa."
Baca Juga: Selain Dinosaurus, Inilah 10 Hewan Prasejarah Terbesar yang Pernah Menghuni Bumi
Baca Juga: Tak Perlu Takut Jika T Rex Hidup Kembali, Kita Bisa Mengalahkannya Hanya dengan Ujung Jari
Rutland lebih dari tiga puluh mil dari pantai, tetapi 200 juta tahun yang lalu permukaan laut yang lebih tinggi.
Berarti daerah ini ditutupi oleh laut dangkal.
Ketika ketinggian air di reservoir Rutland diturunkan lagi pada akhir musim panas 2021, tim paleontologis datang untuk menggali sisa-sisanya.
Perhatian khusus diberikan pada pengangkatan tengkorak besar itu.
Sebuah balok besar tanah liat yang berisi kepala ichthyosaurus digali dengan hati-hati sebelum ditutup dengan plester dan diletakkan di atas bidai kayu.
Balok yang beratnya hampir satu ton itu diangkat dari lumpur dan sekarang akan diperiksa lebih lanjut.
Baca Juga: Yuk, Berkenalan Dengan ‘Drakula’ yang Mengisap Darah Dinosaurus 100 Juta Tahun yang Lalu