Merdeka Dua Kali, Berikut 18 Fakta Timor Leste yang Jarang Diketahui Orang

Muflika Nur Fuaddah
Muflika Nur Fuaddah

Editor

Fakta negara Timor Leste.
Fakta negara Timor Leste.

Intisari-Online.com- Timor Leste adalah negara muda di Asia Tenggara.

Nama resmi negara ini adalah Republik Demokratik Timor Leste.

Ada beberapapulau-pulau kecil di dekatnya yaitu Atauro, Jaco dan Oecusse.

Setelah Indonesia, tetangga terdekat Timor Leste adalah Australia, 650 kilometer di selatan.

Inilah beberapa fakta mengenai Timor Leste yang jarang diketahui orang.

Baca Juga: Padahal Bak Hanya Tinggal 'Jentikkan Jari' untuk Seret Indonesia ke Pengadilan Internasional atas 'Dosanya' di Timor Leste, Pria Ini Justru Pilih Damai, Terungkap Alasannya!

Geografis

1. Timor Leste menawarkan berbagai macam satwa liar termasuk kerbau, monyet, rusa, babi, kuda, buaya, sapi, kambing, ayam, bebek, tikus dan kelelawar.

2. Timor Leste merupakan bagian dari pulau Timor dan berbatasan hanya dengan Indonesia di sebelah barat.

Baca Juga: Pernah Selundupkan 500 Kaset ke Timor Leste Dibantu Kampus Melbourne, Inilah Grup Band 'Dili Allstars' Asal Timor Leste yang Berbau Gerakan Kemerdekaan

3. Penduduk di sini dikenal sebagai orang Timor.

4. Dataran di negara ini sebagian besar bergunung-gunung dan dikelilingi oleh pantai berpasir, air masih sangat jernih.

5. Timor Leste, sebelumnya dikenal sebagai Timor Timur, adalah negara yang indah di Asia Tenggara.

6. Luas daratan Timor Leste adalah 14.609 kilometer persegi.

Baca Juga: Ditolak Singapura Karena Bisa Jadi Bebas Keuangan ASEAN, Negara Asia Tenggara Ini Malah Dukung Timor Leste untuk Gabung ASEAN, Apa Alasannya?

7. Negara ini juga memiliki garis pantai di sepanjang Laut Timor di selatan dan Selat Wetar di utara.8. Penduduk Timor Leste mencapai 1.231.116 pada tahun 2015.

9. Ibukotanya adalah Dili, mencakup area seluas 48,3 kilometer persegi dan memiliki populasi 228.000 pada tahun 2014.

10. Orang Timor menikmati iklim tropis dengan cuaca panas dan lembab, ada musim kemarau dan hujan.

Baca Juga: Pernah Gunakan Rupiah Indonesia, Kini Timor Leste Resmi Gunakan Mata Uang Ini dan Koin Milik Sendiri, Bagaimana dengan Kartu Kredit?

Sosial

11. Dolar Amerika Serikat adalah mata uang resmi di negara ini.

12. Bahasa resmi Timor Leste adalah bahasa Portugis dan Tetum, meskipun bahasa Indonesia dan Inggris juga digunakan di sini.

13. Masa harapan hidup rata-rata penduduk di sini adalah 68 tahun.

14. Rupanya, 'Timor' berasal dari kata bahasa Melayu timur.

15. Timor Leste telah memperoleh kemerdekaan dua kali, pertama dari Portugal pada tahun 1975 dan kemudian dari Indonesia pada tahun 1999.

Baca Juga: Indonesia Pun Kalah Telak Dari Timor Leste, Meski Menyandang Negara Miskin di Dunia, Timor Leste Justru Menjadi Negara Terbaik di Asia Tenggara Dalam Hal Ini

Pertanian dan Industri

16. Timor Leste menanam kopi, jagung, ubi jalar, beras, kedelai, pisang, mangga, vanili, jagung dan ubi kayu pada sektor pertanian.

17. Ekspor utamaantara lain kopi, kayu cendana, marmer dan minyak.

18. Pada sektor industrinya terdiri dari percetakan, kerajinan tangan, pembuatan sabun dan kain tenun.

Baca Juga: Xanana Gusmao Murka Sejadi-jadinya, AustraliaPenjarakan Mantan Mata-mata yang Bongkar Keculasan Negeri Kanguru pada Timor Leste, 'Rakyat Timor Leste Dihina'

(*)

Artikel Terkait