Intisari-Online.com -Salah satu dampak buruk dari adanya pandemi Covid-19 adalah meningkatnya angka perceraian.
Salah satunya terungkap oleh Humas Pengadilan Agama Jakarta Timur, Istiana, pada September tahun lalu.
Istiana mengungkapkan bahwa dirinya pernah menerima 900 laporan perceraian dalam satu bulan kala pandemi melanda.
Dalam laporan tersebut, menurut Istiana, terlihat bahwa sebagian besar laporan berasal dari pasangan suami-istri yang masih muda.
Baca Juga: Weton Jawa: Cara Menghitung Weton Jodoh dengan Penjumlahan Neptu dan Penjelasan Artinya
"Yang baru-baru (pernikahan). Ada yang baru satu tahun, dua tahun. Ada juga yang lima tahun pertama perkawinan," kata Istiana seperti dikutip dari kompas.com, Kamis (3/9/2020).
Sementara itu, Guru Besar IPB, Prof. Euis Sunarti, juga menyebut bahwa tingkat perceraian keluarga di Indonesi sangat tinggi.
"Tingkat cerai tinggi sekitar 1.200 per hari atau 50 perceraian yang sah secara ketok palu per jam," ucap dia melansir laman IPB, Minggu (4/7/2021).
Ya, perceraian memang sesuatu yang niscaya. Sayangnya, seseorang kerap tidak menyadari bahwa pasangannya sudah tak menaruh hati pada dirinya sampai tuntutan cerai muncul.
Kondisi inilah yang mendorong setiap orang yang telah menjalin hubungan suami-istri untuk lebih menyadari kondisi pasangannya.
Tentu saja, kondisi yang dimaksud adalah perasaaan pasangan terhadap diri Anda.
Bisa saja mereka memang sudah tak memiliki rasa terhadap Anda hanya sengaja tak mengungkapkannya dengan berbagai alasan.
Untungnya, seperti dilansir dariBrightside, ada beberapa bahasa tubuh yang mampu menggambarkan perasaannya terhadap Anda.
1. Doyan mengkritik
Sekali atau dua kali mengomentari cara Anda berpakaian adalah hal yang normal, namun tidak jika hal tersebut terjadi setiap saat.
Ketika pasangan sudah terus-menerus mengkritik cara Anda berpakaian, keharmonisan hubungan Anda sungguh layak dipertanyakan.
2. Berjalan sendiri
Masih ingat betapa si dia terus berupaya berada di dekat Anda, terutama saat kalian berjalan kaki bersama.
Nah, jika pasangan mulai enggan berjalan bersama bahkan cenderung mengabaikan Anda, ada yang tidak beres dengan perasaannya terhadap Anda.
3. Dingin
Dulu Anda terkenal sebagai orang yang tak pandai membuat lelucon sampai pasangan Anda hadir sebagai satu-satunya orang yang menyukai lelucon Anda.
Nah, jika saat ini dia sudah seperti orang lain yang hanya tersenyum simpul melihat lelucon Anda, mungkin dia sudah tak nyaman dengan Anda.
4. Arah kaki saat berbincang
Bahasa tubuh ini mungkin yang paling tidak Anda sadari karena berada di luar sudut pandang mata Anda saat bersamanya.
Namun, mulai sekarang, coba perhatikan arah kaki pasangan saat Anda berbincang-bincang dengannya di rumah.
Jika posisi kakinya cenderung menjauh, sesuatu yang salah dalam hubungan Anda sedang terjadi.