Diduga 150 KKB Papua Aktif, Inilah Peta Kekuatan yang Harus Diperhitungkan Aparat Keamanan

K. Tatik Wardayati

Penulis

Lekagak Telenggen, pentolan KKB Papua
Lekagak Telenggen, pentolan KKB Papua

Intisari-Online.com – Diduga sebanyak 150 KKB Papua aktif belum termasuk simpatisannya, inilah peta kekuatan yang harus diperhitungkan.

Berpotensi mengancan kondisi keamanan di Kabupaten Puncak Jaya dengan bergabungnya enam kelompok kriminal bersenjata (KKB) di Distrik Ilaga, Papua.

Demikian diungkapkan oleh Kepala Kepolisian Daerah Papua, Inspektur Jenderal (Irjen) Mathius D. Fakhiri, di Jayapura, Kamis (20/5/2021).

Menurut Kapolda Papua, kekuatan KKB itu diperkirakan mencapai 150 orang yang aktif, belum termasuk simpatisan.

Baca Juga: 'Kemampuan Tempur KKB Biasa-biasa Saja', Terungkap Justru Ini yang Jadi Alasan KKB Papua Sulit Dienyahkan

"Dari enam kelompok yang sedang berkumpul di Ilaga, yang aktif sekitar 150 orang, tetapi kalau dengan peserta cukup besar," katanya.

Selanjutnya, dari 150 anggota KKB itu ada sekitat 70 orang yang membawa senjata api.

Diperkirakan, para anggota KKB itu terpantau berkumpul di wilayah KKB pimpinan Lekagak Telenggen.

Dari data yang dia terima, KKB yang bersatu itu berasal dari Puncak Jaya, Pilia (Jayawijaya), Sugapa (Intan Jaya), Paniai, Kuyawage, dan Lanny Jaya.

Baca Juga: Khianati Tanah Air, 2 Oknum Polisi dan 1 Oknum TNI Ini Terciduk Jual Senjata ke KKB Papua

Aparat yakin mampu atasi

Menurut Fakhiri, aparat gabungan yang ada di sejumlah titik rawan mampu mengatasi enam KKB tersebut.

Bahkan sudah dilaporkan ke pemerintah pusat kondisi yang demikian.

Kemudian, rencana langkah yang akan diambil oleh aparat keamanan adalah memisahkan kekuatan itu dari masyarakat.

"Makanya kami berusaha memisahkan kelompok itu dari masyarakat," kata Fakhiri.

Baca Juga: Terungkap Prajurit KKB Papua Kerjanya Cari Dana hingga Pantau Aparat, Penyesalan Pernah Diungkapkan Mantan Anggota KKB yang Tergiur Diiming-imingi Ini

Pihak Mabes Polri di Jakarta menyebut, seperti diberitakan sebelumnya, bahwa jumlah anggota KKB yang militan mencapai ratusan bahkan lebih.

Kondisi tersebut akan terus didalami dan dipantau oleh Satuan Tugas Nemangkawi yang berisi personel gabungan Polri dan TNI.

"Kurang lebih 150-an orang ya. Kurang lebih anggota KKB itu 150 orang yang militan," kata Kepala Bagian Penerangan Umum Divisi Humas Polri Kombes (Pol) Ahmad Ramadhan, dalam konferensi pers di Mabes Polri, Jakarta, Rabu (19/5/2021). (Dhias Suwani)

Baca Juga: Pantas KKB Papua, Nyaris Susah Diberantas, Baru Dipetakan Saja Jumlahnya Anggotanya Diprediksi Mencapai Ratusan, Itupun Belum Semuanya?

Ingin mendapatkan informasi lebih lengkap tentang panduan gaya hidup sehat dan kualitas hidup yang lebih baik? Langsung saja berlangganan Majalah Intisari. Tinggal klik di https://www.gridstore.id/brand/detail/27/intisari

Artikel Terkait